Viral Begal di Makassar Serang Warkop Ada Polisi Lagi Nongkrong

Viral Begal di Makassar Serang Warkop Ada Polisi Lagi Nongkrong

Ket Foto: Viral begal di Makassar serang Warkop ada polisi yang lagi nongkrong (Foto/Screenshoot Facebook Angga Giezly Idrus)

Berita Sulawesi Selatan, gemasulawesi – Viral sejumlah pemuda diduga begal melakukan penyerangan di sebuah warung kopi (Warkop) di Jl Pengayoman, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, saat ada polisi lagi nongkrong.

Sekelompok begal yang serang warkop tersebut tidak mengetahui, ternyata sebagian pengunjung warkop tersebut anggota Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polrestabes Makassar, yang lagi nongkrong untuk beristirahat setelah melakukan patroli, kemudian aksi itu menjadi viral.

Diketahui peristiwa ini terjadi pada Senin 7 November 2022.

Kejadian tersebut terekam di CCTV dan kemudian menjadi viral di media sosial.

Baca: Seniman Agan Harahap Rekayasa Foto Putri Candrawati dan Kuat Ma’ruf

Peristiwa tersebut dibenarkan oleh Wakil Kepala Satreskrim Polrestabes Makassar, Kompol Jufri Natsir dikonfirmasi 8 November 2022.

Saat itu, Kepala Satreskrim Polrestabes Makassar AKBP Reonald TS Simanjuntak bersama jajarannya beristirahat sehabis patroli.

“Saat itu dirinya bersama Kasatreskrim dan sejumlah anggota sedang beristrihat seusai patroli,” terang Kompol Jufri.

Baca: 5 Pemain Tertua Sepak Bola Pernah Raih Juara Piala Dunia

Selanjutnya tidak lama waktu berselang sekelompok pemuda datang dengan membawa senjata tajam dan busur.

Penulis: Muhammad Azmi

Share: