Soal Yanuari Gulo “Malas” Berkantor, Ini Tanggapan Disdikbud Parimo

waktu baca 2 menit
Sunarti, Kabid GTK Disdikbud Parimo (Foto: gemasulawesi)

Parimo, gemasulawesi.com– Soal kabar Yanuari Gulo “malas” berkantor. Ternyata, menyita perhatian Dinas dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo).

Kepada gemasulawesi.com via telepon seluler, Sunarti, Kepala bidang (Kabid) Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Disdikbud Parimo, mengaku akan memanggil dalam waktu dekat soal Kepsek SMP Satap Tiga Parsel.

“Karena sudah dimuat media, kami beranggapan itu sama saja dengan laporan secara formal dari masyarakat dalam bentuk surat terbuka. Kami akan undang yang bersangkutan untuk dimintai keterangan,” ungkapnya, Jumat 23 Agustus 2019.

Namun sesungguhnya, pihaknya menunggu laporan dari warga maupun tim pegawas sekolah, untuk dapat memproses sejumlah oknum tenaga kependidikan yang terindikasi nakal dalam menjalankan tugas.

Ia melanjutkan, laporan dapat disampaikan dalam bentuk lisan maupun tulisan baik dari masyarakat. Selain itu, dapat berasal dari pengawas sekolah, sebagai bagian dari tugas pokok dan fungsinya.

“Memang sudah menjadi bagian dari tanggungjawab warga untuk mengawasi kami, selain tim pengawas yang dibentuk dinas,” terangnya.

Dia mengungkapkan, Yanuari Gulo akan dipanggil untuk dimintai keterangan sebagai upaya mencari kebenaran informasi.

Dia menegaskan, pihaknya tetap menindaklanjuti aduan warga dan akan melakukan pembinaan kepada Yanuari Gulo. Namun, pembinaan dapat dilakukan jika Yanuari Gulo terbukti melakukan tindakan kelalaian dalam tugasnya.

“Kita juga harus hati-hati dalam mengolah aduan yang masuk. Aduan dapat berdampak pada penilaian kinerja guru dan tenaga kependidikan bersangkutan,” jelasnya.

Sunarti menambahkan, rencana pemanggilan kepada Yanuari Gulo segera setelah dirinya yang saat ini masih melaksanakan tugas kedinasan di Makasar kembali ke Parimo.

“Jika tidak ada tugas tambahan dari pimpinan, Insyaallah Senin, 26 Agustus 2019, saya sudah di Parigi untuk menindaklanjuti aduan warga,” tutupnya.

Baca juga: Kepsek SMP Satap Tiga Parigi Selatan Disebut Malas Berkantor

Laporan : Ahmad Nur Hidayat


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.