Kupas Tuntas, gemasulawesi – Tuban menyuguhkan banyak pilihan wisata menarik yang layak dikunjungi.
Kali ini Kamu akan diajak mengenal salah satu wisata menyegarkan di Tuban.
Wisata itu ialah Sumber Mata Air Krawak yang berlokasi di Guwoterus, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.
Perjalanan ke Sumber Mata Air Krawak ini membutuhkan sedikit usaha karena medannya yang cukup terjal.
Kamu bisa menggunakan kendaraan seperti motor atau mobil untuk mengakses destinasi ini.
Perjalanan menuju ke Sumber Mata Air Krawak akan ditemani dengan pemandangan hijau alam sekitar.
Baca: Eloknya Pantai Seribu Ranting di Jepara, Wisata Alam yang Cocok untuk Menyendiri
Beberapa jalan menuju wisata masih berupa batuan sehingga perlu ekstra konsentrasi saat menyetir.
Lahan parkir yang disediakan tidak begitu luas namun dapat menampung cukup banyak kendaraan.
Jika wisata alam pada umumnya membutuhkan usaha lebih untuk mengaksesnya karena harus jalan kaki cukup jauh, di Sumber Mata Air Krawak ini tidak demikian.
Kamu bisa menjangkau lokasi kolam dengan cukup mudah karena letaknya yang dekat dengan area parkir.
Kamu bahkan bisa melihat kolam air jernih di Sumber Mata Air Krawak dari area parkir.
Cukup berjalan beberapa langkah saja maka Kamu akan menemukan kolam dengan ukuran lumayan besar.
Segarnya air di kolam ini akan langsung menyapamu begitu Kamu memasukkan kaki ke dalamnya.
Kamu dapat berenang dan merasakan kesegaran airnya sambil menikmati sejuknya udara di sekitar.
Meski air di wisata ini cukup dingin, hal itu tak menyurutkan wisatawan untuk tetap berenang.
Baca: Kemegahan Wisata Pantai Sunset Karimunjawa yang Menggetarkan Hati, Pemandangannya Bikin Takjub
Warna biru tosca yang ada di kolam ini juga turut membuat pemandangan jadi lebih mempesona.
Tentu saja Kamu tak boleh melewatkan momen berburu foto saat menyambangi destinasi Sumber Mata Air Krawak.
Abadikan banyak foto estetik sambil menyelam ke jernihnya air dan rasakan kesegaran yang begitu memanjakan.
Harga tiket masuk ke destinasi ini tergolong murah yaitu Rp5 ribu saja untuk setiap orangnya.
Kapan lagi liburan murah namun nggak murahan kalau bukan di wisata Sumber Mata Air Krawak Tuban? (*/Farid Zam)
Editor: Muhammad Azmi Mursalim
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News