Ayu Ting-ting Jadi Sorotan Netizen Saat Bagi-bagi Takjil, Outfitnya Sangat Sederhana

Ket Foto: Ayu Ting-ting membagikan takjil di pinggir jalan dengan mengenakan busana sederhana (Foto/Instagram/@ayutingting92)

Selebriti, gemasulawesi – Ayu Ting-ting menjadi sorotan netizen saat membagikan takjil di pinggir jalan.

Netizen justru menyoroti pakaian blouse sederhana yang dikenakan oleh Ayu Ting-ting.

Dalam video yang terunggah Ayu Ting-ting membagikan takjil ke banyak orang saat turun dari mobil pick up.

Baca: Outfit Selebriti Indonesia Yang Bisa Dijadikan Referensi Untuk Liburan

Ayu Ting-ting membagikan takjil dengan berbagai jenis yakni terdiri dari nasi kotak, bubur ayam, dan roti yang telah terbungkus rapi.

Sang pelantun lagu Alamat Palsu tersebut sangat ramah menyapa orang-orang di pinggir jalan dan dibantu oleh timnya yang sama-sama keluar dari pick up.

Baca: Empat Tahun Putus Komunikasi, Boy William Sempat Ragu Dekati Ayu Ting Ting

Ayu Ting-ting juga tampak akrab dan ramah saat menyambut pembicaraan banyak orang yang mendekatinya sembari membagikan takjil.

Senyum ramah Ayu Ting-ting tak lepas dari wajah cantiknya tersebut.

Aksi tersebut dari penyanyi dangdut itu yang justru mencuri sorotan banyak netizen.

Baca: Mengaku Sayang Ayu Ting Ting, Boy William: Dia Wanita Baik dan Pekerja Keras

Netizen juga memfokuskan pada pakaian yang dikenakan oleh Ayu Ting-ting. Sangat sederhana dan santai.

Selebriti tersebut tetap terlihat cantik dengan outfit yang lebih sederhana. Blouse yang dikenakannya berwarna cream.

Ayu Ting-ting juga memadukan busana blouse sederhananya dengan bawahan bernuansa kembang. Rambutnya pun dicepol asal.

Baca: Ayu Ting Ting dan Boy William Kembali Dekat, Luna Maya: Gue Doain Deh Biar Jodoh

Bahkan Ayu Ting-ting tidak memperlihatkan accessories yang sangat tampak saat membagikan takjil di pinggir jalan tersebut.

Pun netizen banyak yang berkomentar di kanal instagram milik sang penyanyi dangdut tersebut.

Baca: Baju Lebaran Ala Lesti Kejora Menjadi Trend Untuk Dikenakan Jelang Lebaran 2023, Rizky Billar Sang Suami Memuji Sang Istri

“Ayu Ting-ting emang sangat sederhana kalau masalah outfit,” sebut salah satu netizen yang berkomentar di kanal instagram.

“Buat bagi takjil aja pakaiannya kayak pakai pakaian tidur. Sangat sederhana,” komentar netizen lainnya di kanal instagram.

“Kan enggak mungkin pakai baju seksi atau baju serba glamour pas bagi takjil begitu. Wajar pakaiannya sederhana banget,” kata salah satu netizen lagi. (*/Ayu Sisca Irianti)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

Bagikan: