Jadi Boyband Papan Atas Dunia, Ini Alasan Sebenarnya Mengapa BTS Menyewa Seluruh Lantai Hotel Saat Tur

Ket. Foto : Berikut Ini Alasan Sebenarnya BTS Menyewa Seluruh Lantai Hotel Saat Melakukan Tur (Foto/X/@wwinttaebear)

Selebriti, gemasulawesi – BTS diketahui merupakan penyanyi asal Korea pertama yang mencapai peringkat 1 di Billboard Hot 1oo.

BTS berhasil membuat namanya dikenal di seluruh dunia dan tidak hanya di Korea sehingga beritanya juga menjadi santapan setiap harinya.

BTS melakukan tur dunia hampir setiap tahun untuk menemui penggemar mereka di dalam dan di luar negeri sebelum saat ini grup vakum melakukan aktivitas karena para member BTS wajib militer secara bergantian.

Baca: Masih Berlanjut, FIFTY FIFTY Rilis Pernyataan Baru tentang Kesenjangan Keuangan dan Kontrak yang Tidak Adil

Saat melakukan tur dunia, BTS tidak punya pilihan selain menginap di hotel setiap kali mereka melakukan tur.

BTS mengungkapkan bahwa mereka menyewa seluruh lantai hotel setiap kali melakukan tur.

Meski jumlah uang yang diperlukan memang besar, namun ada alasan mengapa mereka melakukan hal tersebut.

Baca: Keena Kembali ke ATTRAKT, Ini Reaksi Netizen Terkait Keluhan Ibunya di Youtube Tentang Kasus Perseteruan FIFTY FIFTY

Saat BTS menggelar konser, diketahui jika tiketnya cepat sekali terjual dan tingkat pemesanan di hotel serta penginapan sekitar lokasi konser cepat sekali penuh.

Para anggota BTS juga sering melakukan siaran langsung di hotel untuk para penggemar yang tidak dapat datang karena tidak berhasil mendapatkan tiket.

Hal itu dilakukan mereka setelah konser.

Baca: Jadi Idola Baru, Rowoon, Cha Eun Woo dan Ong Seong Wu Dipuji Atas Kemampuan Akting Memimpin Drama Berbeda dalam Waktu 1 Minggu di Bulan Oktober 2023

Suatu waktu, member BTS melakukan live streaming dan Jin saat itu mengatakan jika dia tidak tahu dimana ‘dia’ berada jadi dia menutup telinganya di setiap pintu kamar.

Pasalnya, BTS menyewa seluruh lantai dikarenakan terdapat sasaeng yang meresahkan kehidupan para idol Korea.

Sasaeng sendiri adalah penggemar fanatik yang hingga melakukan penguntitan kehidupan pribadi idol yang mereka sukai.

Baca: Kolaborasi Khusus, TXT Dilaporkan Akan Muncul di Episode Spesial Crayon Shinchan Bertajuk Besok Aku Berencana Mengajarimu

Sasaeng merupakan tipe penggemar yang bahkan dapat mengejar kendaraan untuk mengetahui dimana BTS menginap bahkan berfoto di depan hotel tempat mereka menginap.

Terdapat juga suatu kasus dimana salah satu sasaeng yang masuk ke kamar mandi idol dengan berpakaian seperti laki-laki untuk menemui para member.

Suatu ketika, nama hotel Jimin BTS terungkap saat dia sedang melakukan siaran langsung.

Baca: Record Maker, Jimin BTS Tempati Peringkat 1 dalam Jajak Pendapat Popularitas Global Selama 144 Minggu

Sejak itu, member BTS selalu pindah hotel lain jika sasaeng mencoba menemukan mereka.

Semakin populer anggota grup yang dimaksud, maka semakin gila sasaeng yang berujung pada masalah serius.

Terlihat bahwa perilaku berlebihan dari sasaeng telah menimbulkan banyak kerugian yang membuat perusahaan mengeluarkan lebih banyak uang untuk melindungi artisnya. (*/Mey)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim                    

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News

 

Bagikan: