Dibintangi oleh Kim Young-kwang, Choi Kang-hee dan Eum Moon-seok dengan Kisah Unik dan Penuh Warna, Simak Alur Cerita Drama Korea Annyeong? Naya!

<p>Ket Foto: Sinopsis Drama Korea Annyeong? Naya! (Foto/Pinterest @hola)</p>
Ket Foto: Sinopsis Drama Korea Annyeong? Naya! (Foto/Pinterest @hola)

Kupas Tuntas, gemasulawesi – Annyeong? Naya! adalah sebuah drama Korea Selatan yang mempersembahkan kisah yang unik dan penuh warna.

Dibintangi oleh Kim Young-kwang, Choi Kang-hee dan Eum Moon-seok, drama Annyeong? Naya! ini mengusung tema pengalaman hidup, pertemuan antara masa kecil dan dewasa, serta upaya untuk menyembuhkan luka emosional.

Seri ini diadaptasi dari novel “Fantastic Girl” karya Kim Hye-jung yang terbit pada tahun 2011.

Baca: Ini Dia Alur Cerita Drama Korea Moonshine yang Menghadirkan Kisah Sejarah dan Penuh Intrik

Penayangannya dimulai pada 17 Februari hingga 8 April 2021 lalu di KBS2 dan dapat disaksikan secara global melalui platform streaming Netflix.

Cerita ini berpusat pada Ban Ha-ni diperankan oleh Choi Kang-hee seorang wanita berusia 37 tahun yang menghadapi berbagai permasalahan di kehidupannya.

Pengalaman sulit di masa kecilnya telah merenggut semangatnya dan di tengah keterbatasan pekerjaan, Ha-ni bahkan terpaksa bekerja sebagai asisten rumah tangga di rumah kakaknya sendiri.

Baca: Mengisahkan Tentang Cerita Sejarah dengan Elemen Fantasi yang Dibintangi oleh Kim Min Kyu dan Jin Se Yeon dalam Kisah Drama Korea Queen Love and War

Kejutan besar terjadi ketika Ha-ni bertemu dengan dirinya sendiri yang berusia 17 tahun diperankan oleh Lee Re.

Antusias, penuh semangat, dan tak kenal takut, versi remaja Ha-ni ini menjadi kejutan besar bagi Ha-ni dewasa.

Pertemuan ini memicu konflik dan perdebatan, terutama karena perbedaan kepribadian di masa remaja dan dewasa yang sangat mencolok.

Baca: Kisah yang Menceritakan Tentang Hukum yang Menarik dan Unik, Ini Alasan Mengapa Kamu Harus Nonton Drama Korea Bad Prosecutor

Meskipun awalnya terdapat perbedaan yang signifikan, Ha-ni remaja dan dewasa akhirnya bekerja sama.

Mereka saling mendukung dan memberikan kekuatan satu sama lain untuk menyembuhkan luka-luka yang mereka alami.

Drama Korea yang berjudul Annyeong? Naya!  ini menyoroti perjalanan emosional Ha-ni dalam menerima dirinya sendiri, menghadapi masa lalu, dan menemukan kembali semangat hidupnya.

Baca: Dibintangi oleh Penyanyi Sekaligus Aktor Terkenal D O EXO, Simak Kisah Drama Korea Bad Prosecutor

Drama Korea Annyeong? Naya! tidak hanya memainkan aspek konflik dan pertentangan, tetapi juga menyajikan nuansa penuh emosi dan kehangatan.

Chemistry antara pemeran, terutama antara Choi Kang-hee dan Lee Re berhasil menyampaikan kekuatan cerita dengan baik.

Bagi penonton yang menyukai drama dengan sentuhan fantasi, humor, dan pesan penuh inspirasi, drama Korea Annyeong? Naya! bisa menjadi pilihan menarik.

Baca: Dibintangi oleh Im Soo Jung, Jang Ki Yong dan Para Pemeran Lainnya, Ini Dia Alasan Mengapa Kamu Harus Nonton Drama Korea Search: WWW!

Dengan pengembangan karakter yang kuat dan penyampaian cerita yang emosional, drama ini berhasil mencuri perhatian penonton.

Drama Korea Annyeong? Naya! adalah perjalanan emosional yang memikat, menyajikan cerita unik yang mampu menggugah pemirsa untuk merenung tentang kehidupan, pertumbuhan dan penerimaan diri. (*/CAM)

...

Artikel Terkait

wave

Ini Dia Alur Cerita Drama Korea Moonshine yang Menghadirkan Kisah Sejarah dan Penuh Intrik

Moonshine menghadirkan drama kolosal Korea Selatan yang menarik, dengan konflik menegangkan dan kejutan, pantas disimak oleh penggemar drama.

Mengisahkan Tentang Cerita Sejarah dengan Elemen Fantasi yang Dibintangi oleh Kim Min Kyu dan Jin Se Yeon dalam Kisah Drama Korea Queen Love and War

Queen Love and War menghadirkan persaingan ketat dalam perebutan tahta ratu di kerajaan Joseon dengan elemen fantasi dan politik.

Kisah yang Menceritakan Tentang Hukum yang Menarik dan Unik, Ini Alasan Mengapa Kamu Harus Nonton Drama Korea Bad Prosecutor

Bad Prosecutor menawarkan sajian hukum yang segar dan eksentrik dengan D.O. EXO sebagai jaksa, memberikan ketegangan dan tawa menarik.

Dibintangi oleh Penyanyi Sekaligus Aktor Terkenal D O EXO, Simak Kisah Drama Korea Bad Prosecutor

Bad Prosecutor menjanjikan kombinasi aksi hukum dan humor segar, dibintangi D.O. EXO, memukau penonton dengan kisah yang unik.

Begini Dia Tips Mendesain Balkon Rumah Menjadi Aesthetic Ala Instagramable yang Cocok untuk Tempat Bersantai

Melalui desain yang cermat, balkon dapat menjadi ruang santai aesthetic yang nyaman, indah, dan siap diabadikan di media sosial.

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;