Pj Gubernur Sebut Sulawesi Tenggara pada Oktober 2024 Kembali Dapat Menjaga Kestabilan Harga

Ket. Foto: Pj Gubernur Sultra pada Bulan Oktober 2024 Kembali Dapat Menjaga Kestabilan Harga
Ket. Foto: Pj Gubernur Sultra pada Bulan Oktober 2024 Kembali Dapat Menjaga Kestabilan Harga Source: (Foto/Antara/Azis Senong)

Kendari, gemasulawesi – Andap Budhi Revianto, yang merupakan Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, menyampaikan Provinsi Sulawesi Tenggara pada bulan Oktober 2024 kembali dapat menjaga kestabilan harga sebagaimana disampaikan dalam laporan bulanan BPS Sulawesi Tenggara terbaru pada hari Jumat, tanggal 1 November 2024.

Andap Budhi Revianto dalam keterangannya pada hari Sabtu, tanggal 2 November 2024, di Kendari menyatakan Sulawesi Tenggara berhasil mencatatkan deflasi sebesar 0,17 persen untuk bulan Oktober, berlawanan dengan inflasi nasional yang mencapai 0,08 persen.

“Capaian ini menempatkan Sulawesi Tenggara sebagai salah satu provinsi dengan kestabilan harga yang lebih baik,” katanya.

Baca Juga:
Terungkap! Polisi Gadungan di Surabaya Perdaya Lebih dari 10 Perempuan, Terpergok Setelah Rampok Harta Korban

Deflasi Sulawesi Tenggara pada bulan Oktober didorong adanya penurunan harga di kelompok pengeluaran makanan, minuman, dan tembakau, yang mengalami deflasi sebesar 0,58 persen dengan andil sebesar 0,19 persen.

Beberapa komoditas utama yang memberikan kontribusi pada penurunan harga ini adalah beras 0,06 persen, bayam 0,04 persen, terong 0,05 persen.

Dikutip dari Antara, meski demikian, terdapat komoditas yang menyumbang inflasi bulanan seperti kacang panjang, emas perhiasan, ikan layang atau ikan benggol, masing-masing memberikan andil inflasi 0,04 persen.

Baca Juga:
Berani! Aksi Petugas Kebersihan Marahi Pemotor yang Nekat Terobos Trotoar di Jakarta Timur Viral

Selain itu, tomat dan sawi hijau juga ikut menyumbang inflasi dengan andil sebesar 0,03 persen.

Secara tahunan atau year on year, inflasi Sulawesi Tenggara sebesar 0,71 persen, jauh di bawah rata-rata nasional yang mencapai 1,71 persen.

Dengan angka ini, Sulawesi Tenggara menempati posisi kedua paling rendah dari 38 provinsi di Indonesia dalam tingkat inflasi tahunan.

Baca Juga:
Setelah Prabowo, Ridwan Kamil Juga Temui Jokowi di Solo, Apa Saja yang Terungkap dari Pertemuan Ini?

Komoditas yang memberikan andil inflasi tahunan di Sulawesi Tenggara antara lain sigaret kretek mesin sebesar 0,33 persen, emas perhiasan sebanyak 0,27 persen, dan ikan bandeng/ikan bolu 0,06 persen.

Sementara itu, sejumlah komoditas berhasil menekan laju inflasi tahunan, seperti beras 0,16 persen, angkutan udara, tomat, dan ikan layang/ikan benggol, yang masing-masing memberikan andil deflasi sebesar 0,07 persen.

Dia mengucapkan terima kasih dan pentingnya sinergisitas dan kolaborasi antara seluruh pihak dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan komoditas di tengah tantangan ekonomi yang ada. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave

Terungkap! Polisi Gadungan di Surabaya Perdaya Lebih dari 10 Perempuan, Terpergok Setelah Rampok Harta Korban

Polisi gadungan di Surabaya beraksi. Pemuda ini menipu lebih dari 10 perempuan, simak kisahnya di sini.

Berani! Aksi Petugas Kebersihan Marahi Pemotor yang Nekat Terobos Trotoar di Jakarta Timur Viral

Video petugas PPSU tegas tegur pemotor di trotoar I Gusti Ngurah Rai Jakarta Timur viral di media sosial. Begini kronologinya.

Setelah Prabowo, Ridwan Kamil Juga Temui Jokowi di Solo, Apa Saja yang Terungkap dari Pertemuan Ini?

Pertemuan antara Ridwan Kamil dan Jokowi jadi sorotan. Simak pembahasan menarik dari pertemuan mereka di Solo.

4 Penambang Emas Tanpa Izin di Kawasan Gunung Botak Ditangkap, Polda Maluku Selidiki Jejak Donatur Aksi Ilegal Ini

Penambang emas ilegal ditangkap di Buru, polisi selidiki donatur yang mendanai aktivitas penambangan ilegal ini.

Babak Belur Diamuk Massa, Sopir Truk Kontainer yang Tabrak Puluhan Kendaraan di Tangerang Alami Pendarahan Otak

Insiden truk kontainer hantam puluhan kendaraan, sopir alami pendarahan otak dan kini menjalani perawatan intensif.

Berita Terkini

wave

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.


See All
; ;