Tampil Anggun, Jisoo BLACKPINK Hiasi Cover Majalah VOGUE Prancis Edisi Maret

<p>Ket Foto: Jisoo BLACKPINK hiasi cover majalah VOGUE Prancis (Foto/Instagram/@voguefrance)</p>
Ket Foto: Jisoo BLACKPINK hiasi cover majalah VOGUE Prancis (Foto/Instagram/@voguefrance)

Selebriti, gemasulawesi – Popularitas BLACKPINK sebagai grup besutan YG Entertaiment memang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Memiliki anggota yang multitalenta, salah satunya Jisoo yang berhasil membuat gebrakan baru sebagai idol K-Pop pertama yang menghiasi sampul majalah Vogue Prancis.

Vogue France merupakan salah satu majalah yang masuk dalam big 4 Vogue berdampingan dengan British Vogue, Vogue (US), dan Vogue Italia.

Baca: Stray Kids Jadi Generasi 4 Pertama Yang Berhasil Debut di Top 10 IFPI Bersama BTS dan SEVENTEEN

Jisoo menjadi bintang di cover majalah tersebut untuk edisi Maret sebagai bentuk penghormatan terhadap mendiang Vivienne Westwood, perancang busana terkenal di industri fashion dunia.

“Ini pertama kalinya idol K-pop terkenal menjadi bintang cover Vogue France! Menjadi ikon budaya pop, Jisoo bukan hanya sekedar idol namun dia lebih dari bintang musik. Bersama Blackpink sejak 2016 lalu sebagai grup yang paling banyak didengar di seluruh dunia, Jisoo merupakan bintang cover yang sempurna,” tulis majalah Vogue.

Vogue France mengungkap bahwa Jisoo memiliki pesona yang penuh semangat dan ia pancarkan itu sehingga menampilkan pesona yang berani namun juga penuh kelembutan.

Baca: Isi Soundtrack Webtoon Love Revolution, TXT Kembali Raih Prestasi Dengan Lagu Goodbye Now

“Dia adalah idol dengan pesona luar biasa. Memiliki sisi lembut, bersemangat, namun tidak pernah rapuh. Dia adalah bintang yang spesial dalam fashion kami, Jisoo bintang sampul yang sempurna tanpa takut dengan resiko apapun,” lanjutnya.

Popularitas Jisoo memang diakui semakin melejit seiring dengan semakin besarnya nama BLACKPINK di dunia.

Selain memiliki paras yang cantik, idol berusia 27 tahun ini memang mempunyai berbagai kemampuan baik dalam menyanyi, menari dan juga di dunia fashion.

Baca: 10 Alasan Kenapa INFJ Sering Disalahpahami, MBTI yang Misterius

Tak heran jika berbagai brand ternama dunia banyak yang mendapuknya sebagai bagian dari brand mereka.

Idol naungan YG Entertaiment ini diketahui juga sempat menjadi brand ambassador merek ternama dunia lainnya seperti Dior pada 2021 dan sebagai global brand ambassador pada Mei 2022 dari produk perhiasan dan jam mewah asal Prancis.

Menurut laporan Lefty’s Top Influencers, Jisoo berhasil menempati peringkat pertama sebagai Influencer of The Year.

Baca: Cetak Hattrick, Angel Di Maria Bawa Juventus Lolos ke 16 Besar UEFA Europa League

Disusul dengan anggota BLACKPINK lainnya yaitu Rose, Jennie dan Lisa. (/*Lutfia)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Isi Soundtrack Webtoon Love Revolution, TXT Kembali Raih Prestasi Dengan Lagu Goodbye Now

Jadi pengisi soundtrack Webtoon Series Love Revolution, TXT kembali ukir prestasi melalui lagu bertajuk "Goodbye Now". Dirilis pada 22 Februari lalu, lagu tersebut berhasil masuk dalam berbagai chart musik.

Presiden Tunisia Menyerukan Penghentian Imigrasi Sub-Sahara di Tengah Tindakan Keras Terhadap Oposisi

Internasional, gemasulawesi &#8211; Presiden Tunisia, Kais Saied, mengatakan pada pertemuan pejabat keamanan bahwa migran adalah bagian dari kampanye yang lebih luas untuk mengubah susunan demografis negara dan menjadikannya &#8220;murni Afrika&#8221;.  Komentar presiden datang bersamaan dengan tindakan keras yang luas terhadap kritikus dan tokoh oposisi dalam kampanye yang oleh kelompok hak asasi manusia, termasuk Amnesty International, [&hellip;]

Terjadi Gempa Berkekuatan 7,2 Magnitudo di Tarjikistan Dekat dengan Perbatasan Cina

Terjadi gempa berkekuatan 7,2 magnitudo di Tarjikistan dekat dengan perbatasan Cina, diketahui tidak ada korban jiwa dan kerusakan yang terjadi.

Tajikistan Dilanda Gempa Bumi dengan Kekuatan 7,2 Magnitudo

Internasional, gemasulawesi &#8211; Bencana Gempa bumi dengan kekuatan 7,2 M telah mengguncang Tajikistan pada pukul 8:37 pagi (0037 GMT) waktu setempat dengan kedalaman 10 km (6 mil), laporan ini telah dirilis oleh  China Earthquake Networks Center.  Gempa tersebut berpusat dengan kedalaman 82 KM, pusat gempa diketahui berada di dekat perbatasan China serta gempa dapat dirasakan [&hellip;]

PBB Melakukan Pemotongan Anggaran Makanan Untuk Pengunsi Rohingya Karena Menurunnya Bantuan Internasional

Internasional, gemasulawesi &#8211; PBB telah dipaksa untuk memotong jatah makanan untuk pengungsi Rohingya sebesar 17% dan telah memperingatkan pemotongan lebih lanjut yang “tidak masuk akal” pada bulan April sebagai akibat dari berkurangnya sumbangan internasional.  Program Pangan Dunia (WFP) mengatakan perlu $125 juta (£104 juta) segera untuk menghindari pemotongan lebih lanjut.  “Dampak dari pemotongan ini akan [&hellip;]

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;