Saat Semua Orang Tertidur Maluku Diguncang Gempa, Getarannya Terasa Sampai Australia

<p>Ket Foto: Ilustrasi Gempa Mengguncang Maluku (Foto/pixabay)</p>
Ket Foto: Ilustrasi Gempa Mengguncang Maluku (Foto/pixabay)

Nasional, gemasulawesi –Maluku diguncang gempa saat semua orang sedang tertidur. Gempa besar berkekuatan 7,5 magnitudo mengguncang Maluku Tenggara Barat pada Selasa 10 Januari 2023.

Peristiwa Maluku diguncang gempa pada pukul 00.47.34 WIB. Pusat gempa itu berada di titik 150 km barat laut Maluku Tenggara Barat dengan kedalamannya 143 km.

“Gempa Magnitudo 7.5, 10-Jan-2023 00:47:34WIB, Lokasi 7.25LS, 130.16BT (150 km Barat Laut MALUKU TENGGARABRT), Kedalaman 143 Km,” pemberitahuan BMKG.

Baca: Kondisi Desa Watuwei Pasca Gempa 7,5 Magnitudo di Maluku

BMKG menyebutkan, gempa di Maluku itu berpotensi tsunami.

Peringatan siaga tsunami sempat dikeluarkan oleh BMKG selama kurang lebih 2 jam.

Getaran gempa di Maluku itu ternyata terasa sampai ke benua seberang yaitu Australia.

Baca: BNPB Minta Pembangunan Rumah Tahan Gempa Cianjur Dipercepat

Media asal Australia, Sky News turut memberitakan soal gempa mengguncang Maluku.

Isi pemberitaan itu menjelaskan, beberapa pulau kecil di Australia merasakan getaran gempa yang berpusat di wilayah Maluku.

Getaran gempa itu ternyata membuat warga Australia sempat panik, selain itu mereka juga takut dengan ancaman tsunami.

Kendati begitu Biro Meteorologi setempat mengumumkan tak ada ancaman tsunami di wilayah Australia.

Baca: Sulteng Diguncang 1.442 Kali Gempa Sepanjang Tahun 2022

“Guncangan yang begitu lama juga. Tidak pernah mendengar ataupun merasakan yang seperti itu selama bertahun-tahun,” ungkap salah satu warga Australia.

“Mengharapkan seluruh orang dibagian utara baik-baik saja,” kata warga yang lain

Seorang jurnslia, Annabel Bowles, tinggal di sebuah apartemen, mengatakan pada Sunrise penduduk di gedungnya berlarian ke jalan dan hanya mengenakan piyama dengan anak-anak mereka.

Baca: Gempa Guncang Tapanuli Utara Pagi Ini, Ini Penjelasan BMKG

“Saya pertama kali berfikir itu merupakan topan… kami terjadi topan di sini, kami sedang mengalami topan tropis Ellie selama beberapa minggu,” tuturnya.

Sehabis Maluku Tenggara Barat diguncang gempa beberapa rumah di Maluku Barat rusak. Dari Foto yang tersebar memperlihatkan dinding rumah seorang warga.

Diketahui salah satunya desa yang terdampak merupakan Desa Watuwei, Kecamatan Dawelor, Maluku Barat. (*/NRL)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Kondisi Desa Watuwei Pasca Gempa 7,5 Magnitudo di Maluku

Pasca gempa magnitudo 7,5 di Maluku Tenggara Barat mengakibatkan sejumlah desa di Maluku Barat rusak, salah satu desa

PT Pertamina Buka Lowongan Kerja Terbaru Tahun 2023

PT Pertamina, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka kesempatan lowongan kerja untuk lulusan SMA/SMK semua jurusan

Erupsi Gunung Marapi, Kemenko PMK Minta Warga Tetap Tenang

Erupsi Gunung Marapi, Sumatra Barat yang terjadi pada Sabtu 7 Januari 2023 pukul 06.11 WIB, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan

BNPB Minta Pembangunan Rumah Tahan Gempa Cianjur Dipercepat

pembangunan Rumah Banua Tadulako (Rumbako) dengan keunggulan Rumah Tahan Gempa (RTG) di Cianjur agar dipercepat.

BMKG Sebut Untuk Tetap Waspada Pada Cuaca Ekstrem

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan untuk warga Sulawesi Utara (Sulut) agar selalu waspada terhadap cuaca ekstrem

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;