Keena FIFTY FIFTY Tampil Elegan di Billboard Music Award 2023, Ini Kata Netizen Korea

<p>Ket. Foto : Keena FIFTY FIFTY saat wawancara di Billboard Music Award 2023<br />
(Foto/Instagram/@we_fiftyfifty/Youtube/@Billboard)</p>
Ket. Foto : Keena FIFTY FIFTY saat wawancara di Billboard Music Award 2023 (Foto/Instagram/@we_fiftyfifty/Youtube/@Billboard)

Selebriti, gemasulawesi  –  Keena FIFTY FIFTY menghadiri Bilboard Music Award 2023 di Los Angeles, AS (19/11/2023). Keena menjadi satu-satunya member FIFTY FIFTY yang menghadiri acara ini, setelah tiga member lainnya yaitu Saena, Sio, dan Aran diputus kontrak oleh agensi mereka ATTRAKT.

Meski begitu, eksistensi Keena saat hadir di Bilboard Music Award 2023 tetap mendapat pujian dari Netizen Korea. Keena sendiri tampil elegan dan cantik, dengan balutan gaun Valentino hitam seharga Rp 73 Juta.

Ini menjadi aktivitas pertama Keena setelah FIFTY-FIFTY kembali aktif dalam Billboard Music Award 2023. FIFTY FIFTY sendiri dinominasikan dalam dua kategori yaitu Top Duo/Group dan Top Global Kpop Song dengan lagu hitsnya ‘Cupid’.

Baca: Jadi Pembicaraan, Baekhyun EXO dan NewJeans Buat Penggemar Senang degan Tampil di Panggung Upacara Pembukaan League of Legends World Championship 2023

Dalam sebuah wawancara, Keena  mengungkapkan rasa terima kasihnya atas nominasi lagu ‘Cupid’ dan kolaborasi FIFTY FIFTY sebagai ost film Barbie.

“Ya ampun, ini seperti tidak nyata untukku saat berada disini. Saya merasa terhormat dan bersyukur bisa dinominasikan dalam penghargaan ini,” ucap Keena.

Meski Keena terlihat gugup dan terbata-bata saat berbicara dengan bahasa Inggris, dia berhasil menyelesaikan wawancaranya dengan baik. Tak sedikit Netizen yang berkomentar positif setelah melihat wawancara tersebut.

Baca: Ramai Dikecam Penggemar, Idol Kpop Ini Menyukai Anime ‘Made In Abyss’

“Kita bisa tahu dari Video bahwa dia sangat bersemangat dan gugup,” kata salah satu netter.

“Dia benar-benar menakjubkan dan aku suka bagaimana dia melakukan wawancara,” komentar yang lainnya.

“Dia sangat cantik, dan aku suka cara berbicaranya dengan bahasa inggris, itu terlihat natural,” ungkap seorang netizen.

Baca: Gagal Konser Jakarta, Personil Bring Me The Horizon Keciduk Melukat di Bali

Sebelumnya pada 18 November, Keena sempat memposting surat tulisan tangan melalui fan cafe resminya, untuk merayakan anniversary pertama FIFTY FIFTY.

Dalam surat tersebut berisi permintaan maaf Keena sekaligus janjinya untuk membuat fans atau Hunnies ini bahagia, setelah permasalahan FIFTY FIFTY sebelumnya. Keena juga mengungkapkan rasa terima kasih pada Hunnies yang terus mendukungnya.

ATTRAKT selaku agensi dari FIFTY FIFTY juga merubah image grup dengan merilis foto-foto pemotretan Keena di akun media sosial FIFTY FIFTY, tepat di hari anniversary pertama FIFTY FIFTY pada 17 November.

Baca: Heboh! Bunda Corla Komentari Syarat Pekerja di Indonesia, Netizen : Emang Boleh Sefakta Ini?

Dimasa yang akan datang, FIFTY FIFTY akan kembali dengan 3 anggota baru untuk bergabung dengan Keena. Namun mengenai info detail penamaan FIFTY FIFTY kembali dipakai atau tidak, masih belum dirilis resmi oleh ATTRAKT. (*/Andini Putri Nurazizah)

 

 

 

...

Artikel Terkait

wave

Jadi Pembicaraan, Baekhyun EXO dan NewJeans Buat Penggemar Senang degan Tampil di Panggung Upacara Pembukaan League of Legends World Championship 2023

Baekhyun EXO dan NewJeans tampil dalam panggung Upacara Pembukaan League of Legends World Championship 2023 Korea Selatan.

Ramai Dikecam Penggemar, Idol Kpop Ini Menyukai Anime ‘Made In Abyss’

Beberapa idol Kpop dikecam fans karena suka anime Made In Abyss, yang dinilai memiliki unsur buruk seperti eksploitasi anak serta pedofilia.

Gagal Konser Jakarta, Personil Bring Me The Horizon Keciduk Melukat di Bali

Fans BMTH masih merasa kecewa karena peristiwa pemberhentian konser BMTH di Jakarta dan menemukan foto Oliver sedang berlibur ke Bali.

Heboh! Bunda Corla Komentari Syarat Pekerja di Indonesia, Netizen : Emang Boleh Sefakta Ini?

Komentar Bunda Corla saat penonton live-nya menanyakan apakah di Jerman ada batasan usia untuk bekerja seperti di Indonesia.

Proses Hukum Leon Dozan Masih Berlanjut, Rinoa Aurora Belum Terima Perdamaian

Pihak Rinoa sudah memaafkan namun proses hukum masih dilakukan terhadap Leon Dozan karena belum resmi mendapatkan perdamaian.

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;