gemasulawesi.com Berita Terkini Indonesia Hari Ini
Berita Terupdate dan Terkini Indonesia, Sulawesi Tengah, Palu, Poso, Parigi Moutong
Makan Sehat dan Enak, Berikut Resep Salad Kentang dengan Krim Mayo Siap Temani Waktu Luang
Kupas Tuntas, gemasulawesi – Salad dapat menjadi pilihan yang cerdas untuk menjaga kesehatan tubuh kamu lewat makanan.
Selain rasa salad yang enak, bahan-bahan organik yang digunakan juga menjadi salah satu faktor utama.
Salad juga memiliki jenis yang beragam isian, salah satu salad yang wajib kamu coba adalah salad kentang dengan krim mayones.
Baca: Habiskan Waktu Luang Dengan Membuat Kreasi Cemilan, Yuk Intip Resep Kue Es Krim Itali Berikut
Kamu dapat membuat sendiri dari rumah dengan hanya menyiapkan beberaoa bahan-bahan seperti berikut ini.
Siapkan tiga pound kentanh putih berukuran kecil, lalu siapkan garam, dan satu cangkir mayones.
Selanjutnya, siapkan seperempat cangkir susu asam, dua sendok makan mustard, dan dua sendok makan mustard biji-bijian yang utuh.
Baca: Cemilan Sehat Ala Rumahan, Berikut Resep Membuat Roti Alpukat
Siapkan juga setengah cangkir dill segar yang di cincang, kemudian lada hiram segar, setengah cangkir seledri lalu cincang dan setengah cangkir bawang merah yang di cincang halus.
Jika semua bahan yang tadi disebutkan diatas telah tersedia semua, lanjut ke tahap pembuatan salad kentang mayo.
Langkah pertama yang harus dilakukan, masukkan kentang ke dalam panci besar yang berisi air bersama dengan 2 sendok makan garam.
Baca: Bikin Nagih! Intip Resep Mudah Membuat Camilan Lezat Stik Kentang Keju
Kemudian panaskan air hingga mendidih, kemudian kecilkan api dan biarkan kentang direbus perlahan selama 10 hingga 15 menit, hingga kentang hampir empuk saat ditusuk dengan pisau.
Setelah itu, tiriskan kentang menggunakan saringan, lalu letakkan saringan dengan kentang di atas panci kosong dan tutup dengan handuk dapur yang bersih dan kering.
Jika susah, diamkan kentang selama 15 sampai dengan 20 menit agar proses pengukusan berlangsung.
Baca: Bikin Cemilan Mewah dari Rumah, Yuk Simak Resep Pizza BBQ Ala Korea Berikut Ini
Pada saat yang sama, dalam sebuah wadah kecil, campurkan mayones, susu asam, mustard Dijon, mustard biji-bijian utuh, dill, 1 sendok teh garam, dan satu sendok teh lada.
Aduk rata semua bahan tersebut lalu letakkan campuran tersebut di samping untuk digunakan nanti.
Setelah kentang cukup dingin untuk dipegang, potong kentang menjadi perempat atau setengah, sesuai dengan ukuran kentangnya.
Baca: Dinginkan Suhu Badan Dengan Cemilan Enak, Yuk Intip Resep Es Krim Sandwich Berikut
Letakkan potongan kentang ke dalam mangkuk besar, dan ketika kentang masih hangat, tuangkan dressing secukupnya untuk melembabkannya.
Tambahkan seledri dan bawang merah, serta 2 sendok teh garam dan 1 sendok teh lada.
Aduk rata semua bahan tersebut, lalu tutup mangkuk dan simpan di dalam lemari es selama beberapa jam agar rasa bumbu meresap ke dalam kentang.
Sajikan salad kentang mayo dalam keadaan dingin atau suhu ruangan dan nikmati waktu santai kamu. (*/Rahmiya)
Editor: Muhammad Azmi Mursalim
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News