gemasulawesi.com Berita Terkini Indonesia Hari Ini
Berita Terupdate dan Terkini Indonesia, Sulawesi Tengah, Palu, Poso, Parigi Moutong
Menjelajahi Wisata Pantai Pasir Putih Cihara Banten yang Menakjubkan, Batu Karangnya Bikin Susah Move On
Kupas Tuntas, gemasulawesi – Kemegahan wisata Pantai Pasir Putih Cihara di Banten begitu membuat terpana.
Siapa saja yang mengambangi wisata Pantai Pasir Putih Cihara di Banten ini tidak akan merasa kecewa.
Keindahan alami yang disajikan di wisata Pantai Pasir Putih Cihara Banten masih begitu terjaga hingga saat ini.
Baca: Keren! Wisata Pantai Imbo Poso Sulawesi Tengah Ini Suguhkan Laut Biru yang Mempesona
Fasilitas seperti lahan parkir juga sudah disediakan sehingga nyaman bagi wisatawan yang berkunjung.
Kamu tak perlu jalan kaki terlalu jauh untuk tiba ke bibir pantai dari tempat parkir.
Begitu memasuki area wisata pantai, seketika mata akan dimanjakan dengan view alam yang tersaji.
Baca: Berselancar di Ombak Tertinggi Pantai Wedi Awu: Menyelami Keindahan yang Tersembunyi di Malang
Kamu bisa melihat hamparan pasir putih yang mempesona lengkap dengan batu-batu karangnya.
Pantai ini memang cukup terkenal dengan bantuan karangnya yang indah nan eksotis.
Sejauh mata memandang, Kamu akan melihat banyaknya batuan karang yang menyebar.
Ada batuan karang yang di bawah air, ada pula yang di atas layaknya batu-batu besar.
Batuan karang yang ada di destinasi ini sangat cocok dijadikan layar untuk mengabadikan momen.
Sebaiknya Kamu menggunakan alas kaki jika ingin menjelajah hingga tiap sudutnya supaya tidak terluka akibat batuan karang.
Namun jika ingin tanpa alas kaki, pastikan selalu hati-hati ketika melangkah.
Jika Kamu menyukai kegiatan seperti memancing, pastikan untuk membawa perlengkapan tersebut saat berkunjung ke wisata Pantai Pasir Putih Cihara.
Di pantai ini Kamu dapat mencoba memancing sembari menyaksikan berapa cantik alam ciptaan Tuhan.
Baca: Kemegahan Wisata Pantai Tebing di Lombok Utara, Saksi Bisu Letusan Gunung Rinjani Tua
Destinasi ini juga menyediakan beberapa saung yang bisa Kamu gunakan untuk bersantai.
Sambil menikmati hidangan yang dibawa dari rumah, Kamu dapat beristirahat di saung-saung yang tersedia.
Wisata Pantai Pasir Putih Cihara ini juga sering dikenal dengan nama Pantai Pasput Cihara lho!
Baca: Surganya Lombok Timur, Wisata Pantai Tanjung Bloam Tawarkan Batu Cadas Raksasa di Tengah Laut Biru
Untuk alamat lengkapnya, Kamu dapat menyambangi Ciparahu, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten.
Sudah siap menikmati keindahan destinasi pantai dengan batuan karangnya yang mempesona? (*/Farid Zam)
Editor: Muhammad Azmi Mursalim
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News