Kupas Tuntas, gemasulawesi – Yuk intip keindahan wisata Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan!
Jika Anda menyukai destinasi wisata alam maka Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan ini cocok untuk masuk ke dalam daftar.
Lokasi wisata Taman Nasional Gunung Ciremai ini berada di Babakanmulya, Kabupaten Kuningan.
Baca: Sejuk dan Bikin Betah! Objek Wisata Cibulan Kuningan Beri Pengalaman Berenang Bersama Ikan Dewa
Menjelajah masuk ke kawasan taman nasional ini, Anda akan mendapati banyak spot foto yang Instagramable.
Kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan ini memiliki area camping yang sangat luas.
Banyak wisatawan yang memang menyewa area tersebut untuk camping baik rombongan atau perorangan.
Baca: BARU! Wisata Wahoo Water World Bandung, Wahana Permainan Air yang Siap Pacu Adrenalin
Taman Nasional Gunung Ciremai juga memiliki air terjun yang diberi nama Curug Putri.
Spot ini kerap menjadi andalan bagi wisatawan untuk berburu foto-foto yang Instagramable.
Area Curug Putri sendiri tidak terlalu jauh dari pintu masuk Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan.
Baca: Wisata Ayanaz Gedong Songo Semarang, Sajikan Banyak Spot Foto yang Instagramable
Selain itu, akses jalan menuju curug tersebut juga sangat mudah. Anda hanya perlu melewati beberapa anak tangga saja.
Curug Putri sendiri memiliki aliran air yang tidak terlalu deras sehingga wisatawan bisa mendekat.
Anda bisa sekadar berfoto atau bermain air menikmati kesegaran dari Curug Putri itu sendiri.
Baca: Wisata Grand Maerakaca Semarang Ajak Pengunjung Menikmati SUnset di Hutan Mangrove
Di area Taman Nasional Gunung Ciremai ini sudah banyak penjual makanan dan minuman sehingga wisatawan tidak perlu khawatir jika merasa lapar dan dahaga.
Salah satu kegiatan seru dan menarik yang bisa Anda coba saat berkunjung ke wisata ini adalah piknik.
Anda bisa membawa tikar dan cemilan sambil menikmati kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan.
Udara sejuk serta rindangnya pepohonan akan membantu Anda melepaskan beban-beban yang mengganggu pikiran. (*/Farid Zam)
Editor: Muhammad Azmi Mursalim
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News