Kupas tuntas, gemasulawesi – Kumpul bersama keluarga atau teman sepertinya sih tak lengkap tanpa camilan. Salah satu yang paling banyak jadi favorit yaitu bolu kukus. Tak hanya manis, bolu kukus dapat di kreasikan dengan biskuit Oreo dan susu lho, yang jelas rasanya lebih enak. Tekstur Oreo Cake Susu yang lembut membuat siapa saja ketagihan dengan roti empuk satu ini. Mudah di buat sendiri di rumah hanya dengan alat dan bahan seadanya. Pengen tahu caranya, berikut resep Oreo Cake Susu yang nikmat dan lembut banget.
Yuk Intip Cara Pembuatan Oreo Cake Susu
Bahan-bahan yang di perlukan buat Oreo Cake Susu
Jika anda ingin membuat kue yang satu ini, pastikan dulu anda menyiapkan bahan-bahannya. Mulai dari 2 butir telur, 200 gram gula pasir, 1 sdt SP, 1/4 sdt baking powder, 1/2 sdt vanili bubuk, 250 ml air, 1 bungkus susu bubuk, 250 gram tepung terigu dan Oreo secukupnya. Jika sudah siap semuanya lanjut ke tahap pembuatan.
Langkah Pembuatan Oreo Cake Susu
Hancurkan Oreo menggunakan alat seadanya.
Siapkan dulu wadah, Kemudian masukkan biskuit Oreo. Pisahkan juga biskuit dan krimnya ya sobat. Selain dengan Oreo, dapat juga menggunakan merek lain yang lebih ekonomis.
Setelah dipisahkan krimnya, lalu hancurkan biskuit dengan ulekan yang dilapisi plastik agar tidak lengket. Kalau mau lebih praktis, anda bisa menggunakan blender atau food processor. Hancurkan sampai teksturnya agak kasar saja.
Baca: Banana Cake Dengan Kualitas Rasa Terbaik
Campur bahan menjadi adonan kental
Larutkan terlebih dahulu susu bubuk dengan air, Selanjutnya aduk hingga larut sempurna. Kalau ingin praktis, anda bisa gunakan susu cair saja. Lalu, siapkan wadah lebih besar untuk membuat adonan Oreo Cake Susu.
Selanjutnya, anda harus campurkan gula, telur, baking powder, emulsifier, dan vanili bubuk atau cair bersamaan. Mixer sampai adonan menjadi putih pucat kental dan berjejak. Hal ini sebagai penanda jika adonan sudah mengembang.
Baca: Atasi Perut Buncit Tanpa Olahraga? Ini Caranya
Tambahkan susu dan tepung secukupnya
Masukkan susu dan tepung secara bertahap ke dalam wadah yang berisi adonan tadi. Masukkan sedikit demi sedikit sambil lalu di aduk dengan menggunakan mikser. Setelah semua dimasukkan, maka aduk kembali dengan spatula. (*/fan)
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News