Lapas Kelas IIB Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe Manfaatkan Area Brandgang sebagai Lahan Pertanian

Ket. Foto: Lapas Kelas IIB Tahuna Memanfatkan Area Brandgang atau Lorong Setapak sebagai Lahan Pertanian
Ket. Foto: Lapas Kelas IIB Tahuna Memanfatkan Area Brandgang atau Lorong Setapak sebagai Lahan Pertanian Source: (Foto/ANTARA/HO-Lapas Tahuna)

Kepulauan Sangihe, gemasulawesi – Lapas Kelas IIB Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe, Provinsi Sulawesi Utara, memanfatkan area brandgang atau lorong setapak sebagai lahan pertanian dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional.

Dalam keterangannya di Tahuna, Kepala Lapas Tahuna, Iskandar Djamil, menyampaikan kegiatan ini tidak hany bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan Lapas Tahuna tetapi juga sebagai sarana pemberdayaan warga binaan.

Iskandar Djamil menyatakan pemanfaatan brandgang untuk pertanian ini merupakan salah satu wujud komitmen pihaknya dalam mendukung program ketahanan pangan.

Baca Juga:
Polda Sulbar Terjunkan 432 Personel untuk Pengamanan TPS Pilkada Tahun 2024

“Selain itu, kegiatan ini bermanfaat langsung untuk warga binaan dalam bentuk pelatihan keterampilan pertanian yang dapat mereka gunakan setelah masa pidana mereka selesai,” ujarnya.

Dia menambahkan pemanfaatan brandgang untuk pertanian selaras dengan semangat “Asta Cita’ yang menitikberatkan pada pembangunan berkelanjutan, termasuk di sektor pangan.

Dikutip dari Antara, dia menyatakan perintah harian Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan melalui Panca Carana Laksya Pemasyarakatan juga menjadi panduan utama dalam pelaksanaan program itu.

Baca Juga:
KPU Sigi Meminta Dukungan Semua Pihak dalam Proses Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024

Salah satu poin utama dalam panduan itu adalah optimalisai lahan Lapas untuk mendukung kemandirian dan juga pembinaan warga binaan.

“Kami percaya bahwa lewat pertanian kami dapat menciptakan ekosistem pembinaan yang lebih produktif dan berkontribusi nyata kepada masyarakat luas,” tuturnya.

Dia berharap langkah inovatif ini dapat menjadi inspirasi untuk Lapas lainnya di Indonesia dalam mendukung program ketahanan pangan nasional dan juga meningkatkan kualitas pembinaan warga binaan.

Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi! Kasatreskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak oleh Rekannya Sendiri, Begini Kronologi Awalnya

Di sisi lain, Polda Sulawesi Utara mengerahkan sekitar 7.000 personel dalam pengamanan Pilkada tahun 2024 di wilayah itu.

Kombes Pol Set Lumowa, yang merupakan Karo Ops Polda Sulawesi Utara, di Manado menyampaikan dalam rangka pengamanan Pilkada yang disiapkan sekitar 6.000-7.000 personel, baik di Polres jajaran dan juga Polda.

Dia mengatakan dari Polda sendiri juga telah melaksanakan kesiapan BKO sekitar 1.800 personel.

Baca Juga:
Operasi Besar di Karimun! Polri Tangkap Tiga Pelaku TPPO, Selamatkan Dua PMI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia

“Dalam rangka pengamanan Pilkada, kepolisian telah melaksanakan Operasi Mantap Praja 2024,” ungkapnya. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave

Polda Sulbar Terjunkan 432 Personel untuk Pengamanan TPS Pilkada Tahun 2024

Sebanyak 432 personel dilaporkan diterjunkan oleh Polda Sulawesi Barat untuk pengamanan TPS Pilkada tahun 2024.

KPU Sigi Meminta Dukungan Semua Pihak dalam Proses Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024

Dukungan semua pihak dalam proses distribusi logistik Pilkada tahun 2024 diminta oleh KPU Kabupaten Sigi, Sulteng.

Polisi Tembak Polisi! Kasatreskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak oleh Rekannya Sendiri, Begini Kronologi Awalnya

Insiden polisi tembak polisi di Solok Selatan menewaskan AKP Ulil Ryanto. Polda Sumbar terus menyelidiki kasus ini.

Operasi Besar di Karimun! Polri Tangkap Tiga Pelaku TPPO, Selamatkan Dua PMI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia

Operasi TPPO di Karimun berhasil menyelamatkan korban dan menangkap pelaku yang mencoba mengirim PMI secara ilegal.

Komplotan Pencuri Motor Dibekuk di Bekasi, Gunakan Alat Khusus Saat Korban Salat, Begini Kronologinya

Komplotan pencuri motor di Bekasi dibekuk polisi, alat khusus dan barang bukti diamankan, proses hukum terus berjalan.

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;