DPRD Provinsi Sulawesi Barat Membahas 3 Ranperda Bersama Pemprov Sulbar dalam Rangka Meningkatkan Pelayanan

Ket. Foto: DPRD Provinsi Sulbar Membahas 3 Ranperda Bersama Pemprov Sulawesi Barat
Ket. Foto: DPRD Provinsi Sulbar Membahas 3 Ranperda Bersama Pemprov Sulawesi Barat Source: Barat (Foto/ANTARA/HO-Pemprov Sulbar)

Mamuju, gemasulawesi – DPRD Provinsi Sulawesi Barat membahas 3 ranperda atau rancangan peraturan daerah inisiatif bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dalam rangka meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.

Herdin Ismail, pelaksana harian Sekda Provinsi Sulawesi Barat, di Mamuju mengatakan 3 ranperda yang dibahas itu adalah ranperda tentang peningkatan gizi masyarakat, ranperda penyelenggaraan kemajuan kebudayaan, dan ranperda penyelenggaraan perpustakaan.

Menurut Herdin Ismail, ranperda inisiatif DPRD Sulawesi Barat itu telah dibentuk dan pembahasannya akan dipercepat sesuai jadwal yang ditetapkan supaya kebijakan untuk program kemajuan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dapat segera dilaksanakan.

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat sangat mendukung dan juga menyambut baik ketiga ranperda inisiatif DPRD Sulawesi Barat karena sesuai dengan visi dan juga misi pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat,” ujarnya.

Baca Juga:
Heboh Remaja di Jakarta Pusat Tusuk Mantan Kekasih usai Hubungannya Diputus, Begini Kata Polisi usai Tangkap Pelaku

Dikutip dari Antara, dia menyebutkan ranperda peningkatan gizi masyarakat dalam rangka menekan angka penderita stunting di Sulawesi Barat yang mencapai 30,3 persen pada tahun 2023 berdasarkan Survei Kesehatan Indonesia atau SKI.

“Sementara, ranperda tentang penyelenggaraan perpustakaan dalam rangka meningkatkan minat baca dan juga meningkatkan pengetahuannya masyarakat Sulawesi Barat,” ucapnya.

Dia menuturkan untuk ranperda tentang penyelenggaraan kemajuan kebudayaan memiliki tujuan membangun potensi Sulawesi Barat yang kaya akan kebudayaan supaya dapat bermanfaat bagi peningkatan ekonomi daerah.

Dia mengatakan dengan ranperda itu maka akan menjadi peluang dibangunnya museum di Sulawesi Barat sehingga potensi budaya setempat tidak hanya menjadi slogan tetapi juga dapat dibuatkan cagar budaya.

Baca Juga:
Viral Komplotan Pria Nekat Serang Remaja Pakai Sajam di SPBU Yogyakarta, Diduga Klitih yang Beraksi Tengah Malam

Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat membangun kembali Jembatan Kabe di Desa Leling Barat, Kecamatan Tommo, Mamuju, yang rusak akibat banjir pada bulan Oktober 2024.

Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, menyatakan Jembatan Kabe dibangun kembali berkat kolaborasi dan kerja sama antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dan perusahaan perkebunan sawit PT Manakarra Unggul Lestari atau MUL. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave

Heboh Remaja di Jakarta Pusat Tusuk Mantan Kekasih usai Hubungannya Diputus, Begini Kata Polisi usai Tangkap Pelaku

Aksi penusukan terhadap remaja wanita di Jakarta heboh, pelaku merupakan mantan kekasih korban yang sedang sakit hati

Viral Komplotan Pria Nekat Serang Remaja Pakai Sajam di SPBU Yogyakarta, Diduga Klitih yang Beraksi Tengah Malam

Aksi klitih kembali terjadi di Yogyakarta, kali ini pelaku menyerang korban di area SPBU hingga membuat semua orang panik

Pemerintah Provinsi Sulsel Akan Melanjutkan Program Mandiri Benih 2025 dalam Upaya Mendukung Penyediaan Bibit Unggul

Program Mandiri Benih 2025 akan dilanjutkan oleh Pemprov Sulsel dalam upaya mendukung penyediaan bibit unggul.

Gubernur Anwar Hafid Pastikan Dukungan Penuh Pemprov Sulteng untuk Sukseskan PSU Pilkada Parigi Moutong

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid, siap dukung penuh pelaksanaan PSU Pilbup Parigi Moutong.

Bupati Imbau dan Mengajak Seluruh Pegawai Pemkab Donggala untuk Shalat Berjamaah di Masjid

Seluruh pegawai Pemerintah Kabupaten Donggala diimbau dan diajak oleh Bupati Donggala untuk shalat berjamaah di masjid.

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;