Abaikan Opsi Skema FWA dari Pemerintah, Pemkot Depok Wajibkan ASN Masuk Kerja 8 April 2025, Begini Alasannya

Potret ilustrasi ASN di Depok yang sedang bekerja di kantor usai hari libur
Potret ilustrasi ASN di Depok yang sedang bekerja di kantor usai hari libur Source: (Foto/Pexels/Marek Levak)

Depok, gemasulawesi - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat, mengambil langkah tegas dengan mewajibkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) kembali masuk kerja pada Selasa, 8 April 2025. 

Keputusan ini diambil usai masa libur nasional dan cuti bersama berakhir pada 7 April 2025, sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri.

Keputusan Pemkot Depok ini menjadi perhatian karena tidak memanfaatkan fleksibilitas kerja yang telah diatur oleh pemerintah pusat.

Sebelumnya, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) telah menerbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 3 Tahun 2025 yang membuka peluang untuk menerapkan fleksibilitas kerja (Flexible Working Arrangement/FWA) pada tanggal 8 April.

Baca Juga:
Heboh Ibu Muda di NTB Terpaksa Bawa Pulang Jenazah Bayi Pakai Taksi Online usai Tak Mampu Bayar Ambulans Jutaan Rupiah

Namun, dalam surat tersebut, keputusan akhir diserahkan kepada masing-masing instansi pemerintah pusat maupun daerah.

Meskipun terdapat kebijakan yang memungkinkan fleksibilitas, Pemkot Depok tetap berpegang pada SKB 3 Menteri dan menilai bahwa 8 April bukan merupakan hari cuti bersama, sehingga ASN diwajibkan hadir seperti biasa.

"Pemkot Depok mengambil sikap tegas dengan mewajibkan seluruh ASN hadir seperti biasa. Alasannya, pelayanan publik harus segera berjalan normal untuk mengantisipasi lonjakan kebutuhan masyarakat pasca-Lebaran," ujar Rahman Pujiarto, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Depok, pada Senin 7 April 2025.

Langkah ini dinilai penting oleh Pemkot Depok karena berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, setelah libur panjang biasanya terjadi peningkatan tajam terhadap permintaan layanan publik, terutama administrasi kependudukan dan perizinan.

Baca Juga:
Gubernur Bali Larang Peredaran Air Minum Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter di Wilayahnya, Begini Alasannya

Oleh karena itu, kehadiran penuh ASN dinilai krusial demi menjaga kelancaran pelayanan dan merespons kebutuhan warga.

Rahman juga menekankan bahwa tidak ada alasan bagi ASN untuk menunda kembali ke tempat kerja. 

Menurutnya, semangat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat harus diutamakan, terlebih usai masa liburan yang cukup panjang.

"Pelayanan masyarakat tidak bisa terus-menerus tertunda. ASN harus hadir dan siap memberikan pelayanan terbaik," tambah Rahman.

Baca Juga:
Soroti Bupati Indramayu Lucky Hakim yang Liburan ke Jepang Tanpa Izin, Dedi Mulyadi Beri Sindiran Keras

Sebagai bagian dari pengawasan dan penegakan disiplin, BKPSDM Kota Depok juga akan menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke seluruh perangkat daerah pada hari pertama masuk kerja.

Inspeksi ini bertujuan memastikan bahwa kebijakan kehadiran ASN dijalankan dengan konsisten dan tanpa pengecualian. (*/Risco)

...

Artikel Terkait

wave

Pj Bupati Parigi Moutong Tegaskan Komitmen Lestarikan Tradisi Lebaran Ketupat dan Jaga Persatuan Jelang PSU

Pj Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo, tegaskan komitmen lestarikan tradisi Lebaran Ketupat sebagai warisan budaya.

Heboh Ibu Muda di NTB Terpaksa Bawa Pulang Jenazah Bayi Pakai Taksi Online usai Tak Mampu Bayar Ambulans Jutaan Rupiah

Seorang ibu terpaksa membawa jenazah bayinya pulang dari rumah sakit menggunakan taksi online karena tak mampu bayar ambulans di NTB

Gubernur Bali Larang Peredaran Air Minum Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter di Wilayahnya, Begini Alasannya

Gubernur Bali, Wayan Koster menyampaikan larangan untuk produksi maupun peredaran air minum kemasan plastik di bawah 1 liter di Bali

Soroti Bupati Indramayu Lucky Hakim yang Liburan ke Jepang Tanpa Izin, Dedi Mulyadi Beri Sindiran Keras

Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi menyoroti Bupati Indramayu, Lucky Hakim yang liburan ke Jepang ketika momen libur hari lebaran 2025

Kantor SAR Palu Siapkan Personel di Objek-Objek Wisata pada Momen Libur Lebaran 2025

Personel disiapkan oleh Kantor SAR Palu, Provinsi Sulawesi Tengah, di objek-objek wisata pada momen libur Lebaran tahun 2025.

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;