Ikuti Talkshow Durian Indonesia, Pemda Parigi Moutong Berharap Durian Parigi Moutong Dikenal Dunia

<p>Keterangan Foto : Talkshow durian Indonesia yang diikuti oleh Pemda Parigi Moutong, (Foto/Sub. Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim)</p>
Keterangan Foto : Talkshow durian Indonesia yang diikuti oleh Pemda Parigi Moutong, (Foto/Sub. Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim)

Berita Parigi Moutong, gemasulawesi – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Parigi Moutong diwakili oleh Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Parigi Moutong Dra. Hj. Noor Wachida Prihartini S. Tombolotutu telah mengikuti launching film dokumenter dan talkshow durian Indonesia pada Sabtu, 8 April 2023 di Area Durian Store Tangerang Selatan.

Noor Wachida mengatakan Pemda Parigi Moutong dalam kesiapan pelaksanaan festival durian telah mendapatkan respon serta dukungan positif oleh seluruh pihak di Kementrian.

“Kami juga telah memperoleh respon yang baik dari  kalangan Pecinta Durian tanah air, terkait pengembangan ekspor durian Parimo kedepanya,” kata Noor Wichida.

Baca : Pemerintah Daerah Parigi Moutong Paparkan Kesiapan sebagai Tuan Rumah Festival Durian Internasional Tahun 2023

Ia juga menjelaskan keunggulan beberapa jenis maupun ciri khas durian di Parimo ini juga telah sukses ditayangkan melalui launching pemutaran film dokumenter.

Film tersebut mengangkat tema durian indonesia untuk dunia  yang di produksi oleh tim Durian traveler Jakarta bekerja sama dengan Pemda Parigi Moutong.

“Film ini telah sukses dibuat dan secara khusus mengangkat tema tentang durian di Indonesia salah satu nya durian yang ada di Parigi Moutong,” jelasnya.

Baca : Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Terima Kunjungan Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Parigi Moutong Terkait Pelaksanaan Festival Durian

Selain launching film dokumenter juga dilaksanakan Talk Show ekspor Durian Indonesia.

Noor Wachida juga mengungkapkan dengan keunggulan Durian yang dimiliki Parigi Moutong dapat menjadi ciri khas tersendiri.

“Kita memiliki delapan jenis durian yang khas diantaranya seperti Durian Montong, dan Musang king Durian tersebut merupakan ciri khas atau Durian keunggulan yang dimiliki Parigi Moutong,” ungkapnya.

Baca : Bupati Parigi Moutong Gelar Rapat Persiapan Festival Durian Tingkat Internasional di Parigi Moutong

Ia berharap dengan adanya talkshow yang diselenggarakan nilai rasa Durian Parimo bisa terekspor tidak hanya dikenal di Indonesia.

Melainkan dapat dikenal secara luas hingga Internasional dan dapat bedampak luas untuk seluruh masyarakat di Parigi Moutong.

“Saya berharap melalui kegiatan ini durian yang ada di Parigi Moutong dapat dikenal secara luas sampai mendunia,” harapnya.

Baca : Bupati Parigi Moutong Gelar Rapat Kesiapan Festival Durian Internasional

Didi Sumedi selaku Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional menambahkan dirinya berharap selain fokus di penjualan buah segar.

Harus dipikirkan juga untuk produksi turunannya seperti prodak prodak olahan durian misalnya kripik, selai, dan lain-lainnya. (*/Siti)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Hadiri Perayaan Paskah bersama GPID, Kepala Bappeda Sulawesi Tengah Minta Kerukunan Umat Beragama Tetap Terjaga

Sulawesi Tengah, gemasulawesi &#8211; Cristina Sandra Tobondo selaku Kepala Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah pada Jumat, 7 April  2022 telah menghadiri Perayaan Paskah Bersama GPID Wilayah Parigi-Poso Pesisir Selatan di Tolai Kecamatan Torue Kabupaten Parigi Moutong. Pada kesempatan itu, Kepala Bappeda menyampaikan salam hangat dari Gubernur dan Wakil Gubernur karena adanya kegiatan yang tidak kala pentingnya [&hellip;]

Waspada Gelombang Tinggi, KSOP Ternate Tunda Pelayaran Manado-Bitung dan Rute Lainnya

KSOP yang ada di Ternate melah menunda beberapa pelayaran yang sudah terjadwal, hal ini dilakukan karena adanya gelombang tinggi.

Bawa Payungmu! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Sulawesi Selatan pada 8 April 2023 dengan Prediksi Hujan di Beberapa Wilayah

Berikut merupakan prakiraan cuaca yang akan trerjadi di Sulawesi Selatan yang telah dirilis BMKG pada 8 April 2023.

Tradisi Unik Masyarakat Adat Kaluppini dalam Mengamati Hilal dengan Kain Sarung di Sulawesi Selatan

Berikut merupakan sebuah tradisi untuk yang ada di Sulawesi Selatan yaitu masyarakat adat Kaluppini yang ada di sana akan mengamati hilal engan menggunakan sarung.

Hadiri Rakor Persiapan Gernas BBI dan BBWI Sulawesi Tengah 2023, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Optimis 172 UMKM Siap di Kurasi

Sulawesi Tengah, gemasulawesi &#8211; Rudy Dewanto  yang menjabat sebagai Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sulawesi Tengah pada Kamis, 6 April 2023 telah menghadiri rapat koordinasi dalam rangka persiapan pelaksanaan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) serta Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) 2023. Rudy Dewanto dalam kegiatan tersebut mengatakan jika kesiapan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah [&hellip;]

Berita Terkini

wave

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.

Polresta Samarinda Tangkap 10 Tahanan Kabur, Polisi Terus Memburu Lima Buronan dan Tingkatkan Keamanan Sel

Polresta Samarinda berhasil menangkap 10 tahanan kabur, sementara lima lainnya masih diburu dengan penguatan sistem keamanan.


See All
; ;