Ratusan Relawan Makassar Sosialisasikan Anies Baswedan

<p>Ket Foto: Ratusan relawan sosialisasikan  Anies Baswedan di Makassar (Foto/ Screenshoot Facebook Relawan Milenial Anies Baswedan)</p>
Ket Foto: Ratusan relawan sosialisasikan Anies Baswedan di Makassar (Foto/ Screenshoot Facebook Relawan Milenial Anies Baswedan)

Berita Sulawesi Selatan, gemasulawesi – Ratusan relawan Mileanies Sulawesi Selatan (Sulsel), beserta DPP Relabatin bergerak untuk sosialisasikan bakal calon presiden Anies Baswedan ke area terbuka sarana publik, berbagai kegiatan digelar untuk meraih simpati masyarakat di Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Hal itu diungkapkan Ketua DPW Mileanies Sulawesi Selatan Asri Tadda di Makassar, Minggu 16 Oktober 2022.

“Kegiatan ini bertepatan dengan hari terakhir Pak Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta,” ucap Asri Tadda.

Kegiatan yang bertajuk “Indonesia Memanggil” ini diawali dengan senam sehat dilanjutkan dengan long march menyusuri Jalan Boulevard sambil bertemu dengan Anies Baswedan pada car free day di kawasan Jalan Boulevard Kecamatan Panakukang.

Selain sosialisasi, pihaknya juga mendonorkan darah sebagai aksi sosial sukarela dan berhasil mengumpulkan 44 kantong darah dari 60 pendonor darah yang mendaftar 150 orang.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh simpul relawan Anies Baswedan yang ikut serta dalam acara tersebut seperti ABRI-1, AFPI, Barani, Sobat Anies, ANIES, SBA, Legend Kiwal termasuk PMI yang ikut serta dalam mengumpulkan kantong darah dari para pendonor.

Begitu pula warga Makassar yang mendukung Anies Baswedan sebagai Presiden Indonesia 2024 dan membubuhkan ribuan tanda tangan di spanduk.

Baca: Tim Gabungan Evakuasi Tiga Korban Longsor di Jeneponto

“Kami mohon maaf bila ada kesalahan dan kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan ini. Insya Allah, perjuangan kita masih panjang, semoga Tuhan memberkati segala upaya kita untuk Indonesia yang lebih baik di masa depan,” imbuhnya.

Selama ini relawan terus bergerak setelah Anies Baswedan disetujui Partai Nasional Demokrat (NasDem) sebagai calon presiden 2024. Berbagai relawan di berbagai daerah terus bergerak dengan melakukan kegiatan sosial untuk mendapatkan dukungan. (*/Ikh)

Baca: Peduli Korban Banjir, Pemprov Sulbar Salurkan 1,2 Ton Beras

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

Editor: Muhammad Ikhsan

...

Artikel Terkait

wave

Peduli Korban Banjir, Pemprov Sulbar Salurkan 1,2 Ton Beras

Peduli korban banjir, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) 1,2 ton beras bagi korban banjir di daerah terisolir

Tim Gabungan Evakuasi Tiga Korban Longsor di Jeneponto

Tim gabungan berhasil evakuasi tiga korban longsor di Desa Loka, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Minggu

KPU Parigi Moutong Verifikasi Faktual 8 Parpol Peserta Pemilu

(KPU) Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah, mulai melakukan verifikasi faktual delapan partai politik (Parpol) calon peserta pemilu 2024

Pemeriksaan Gigi Gratis di Makassar Akan Berlangsung Tiga Hari

Pemeriksaan gigi gratis diberikan untuk masyarakat Kota Makassar, Sulawesi Selatan oleh Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan (RSGMP)

Pemprov Sulawesi Selatan Gelar Jalan Sehat Anti Mager 3,53 KM

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel), gelar jalan sehat Sulsel Anti Malas Gerak (Mager). Dalam rangka merayakan 353

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;