Presiden Otoritas Palestina Umumkan Siapa Penggantinya pada Masa Sementara saat Jabatannya Kosong

Ket. Foto: Presiden Otoritas Palestina Mengumumkan Siapa Penggantinya di Masa Sementara ketika Jabatannya Kosong
Ket. Foto: Presiden Otoritas Palestina Mengumumkan Siapa Penggantinya di Masa Sementara ketika Jabatannya Kosong Source: (Foto/Instagram/@unrwa)

Internasional, gemasulawesi – Presiden Otoritas Palestina, Mahmud Abbas, telah mengumumkan siapa yang akan menggantikannya pada masa sementara ketika jabatannya kosong, yang secara efektif menyingkirkan Hamas dari keterlibatan apa pun dalam masa transisi di masa mendatang.

Mahmud Abbas yang berumur 89 tahun masih memerintah meski masa jabatannya sebagai kepala Otoritas Palestina berakhir pada tahun 2009 dan telah menolak tekanan untuk menunjuk pengganti atau wakil presiden.

Dalam dekrinya, Mahmud Abbas mengatakan ketua Dewan Nasional Palestina, Rawthi Fattuh, akan menjadi pengganti sementara jika jabatan itu kosong.

Baca Juga:
Tentara dan Polisi Penjajah Israel Ditangkap Karena Menyerang dan Menculik Pria Palestina di Tepi Barat

“Jika posisi Presiden Otoritsa Nasional menjadi kosong karena tidak adanya dewan legislatif, Presiden Dewan Nasional Palestina akan mengambil alih tugas itu untuk sementara,” ujarnya.

Keputusan itu menambahkan bahwa setelah masa transisi, Pemilu harus diadakan dalam waktu 90 hari.

Dia menambahkan batas waktu ini dapat diperpanjang jika terjadi force majeure.

Baca Juga:
Penjajah Israel Akan Bekerja Cepat Membangun Pagar Pemisah di Perbatasan dengan Yordania

Dewan Nasional Palestina berfungsi sebagai otoritas tertinggi yang mewakili warga Palestina di semua lokasi dan juga bertanggung jawab untuk merumuskan kebijakan dan program Organisasi Pembebasan Palestina.

Di sisi lain, Persatuan LSM Dunia Islam atau UNIW dan Yayasan Organisasi Relawan Turki atau TGTV bersama-sama mengeluarkan Deklarasi Gaza-Istanbulk pada hari Rabu, tanggal 27 November 2024, setelah berakhirnya Pameran Internasional ke-4 di Istanbul.

Mereka mengutuk serangan penjajah Israel yang sedang berlangsung di Jalur Gaza dan menekankan perlunya menghentikan semua perdagangan militer dengan Tel Aviv.

Baca Juga:
Joe Biden Umumkan Perjanjian Gencatan Senjata antara Penjajah Israel dan Hizbullah

Pameran LSM Internasional ke-4 diadakan antara 21 hingga 23 November 2024 di Bandara Ataturk, Terminal C, dengan partisipasi lebih dari 150 LSM dari Turki dan 26 negara lainnya.

Tidak alam setelah pameran, program khusus yang diadakan di kantor pusat Yayasan Pemuda Turki atau TUGVA di Eyupsultan dimulai dengan film pengantar dan juga diikuti oleh pesan video dari pejabat luar negeri Hamas, Khaled Meshal. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave

Tentara dan Polisi Penjajah Israel Ditangkap Karena Menyerang dan Menculik Pria Palestina di Tepi Barat

Karena menyerang dan menculik pria Palestina di Tepi Barat, tentara dan polisi penjajah Israel ditangkap oleh otoritas pendudukan.

Penjajah Israel Akan Bekerja Cepat Membangun Pagar Pemisah di Perbatasan dengan Yordania

Pagar pemisah di perbatasan penjajah Israel dengan Yordania dilaporkan akan dibangun dengan sangat cepat oleh penjajah Israel.

Joe Biden Umumkan Perjanjian Gencatan Senjata antara Penjajah Israel dan Hizbullah

Perjanjian gencatan senjata antara penjajah Israel dan Hizbullah diumumkan oleh Presiden Amerika Serikat, Joe Biden.

Militer Penjajah Israel Klaim Telah Membunuh Beberapa Pejuang Hamas

Beberapa pejuang Hamas dilaporkan telah dibunuh oleh militer penjajah Israel di Jabalia barat, Jalur Gaza, termasuk pejuang utama Hamas.

Serangan Penjajah Israel Sebabkan Kerusakan pada Beberapa Jembatan di Provinsi Homs Suriah

Beberapa jembatan di pedesaan Qusayr di Provinsi Homs, Suriah, dikabarkan rusak oleh serangan penjajah Israel.

Berita Terkini

wave

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.


See All
; ;