Termasuk Latihan Perang Bersama, Prabowo Dilaporkan Membahas Kerja Sama di Bidang Pertahanan saat Bertemu Presiden UEA

Ket. Foto: Prabowo Subianto Membahas Kerja Sama Bidang Pertahanan dalam Pertemuan dengan Presiden UEA
Ket. Foto: Prabowo Subianto Membahas Kerja Sama Bidang Pertahanan dalam Pertemuan dengan Presiden UEA Source: (Foto/X/@prabowo)

Politik, gemasulawesi – Dilaporkan jika Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, melakukan pembahasan kerja sama di bidang pertahanan bersama dengan Presiden UEA atau Uni Emirat Arab, Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan atau MBZ.

Diketahui jika pembahasan tersebut dilakukan saat pertemuan keduanya di Istana Al Shati, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab atau UEA, kemarin, 13 Mei 2024.

Menurut siaran resmi Menteri Pertahanan pada hari ini, 14 Mei 2024, Prabowo Subianto menyatakan hubungan antara Indonesia dengan UEA dapat terus berkembang dan juga tumbuh sesuai dengan ambisi RI dan UEA.

Baca Juga:
Beri Peringatan, Gerindra Tegaskan Pihak yang Memiliki Niat Jahat untuk Tidak Memanfaatkan Kekuasaan Prabowo Sebagai Bunker

“Hal tersebut adalah dalam rangka memperkuat kerja sama di berbagai bidang, yang termasuk dengan di dalamnya bidang pertahanan,” katanya.

Prabowo mengungkapkan jika kerja sama di bidang pertahanan tersebut dapat meliputi latihan perang bersama dan juga pendidikan pertukaran prajurit.

Selain itu, dikatakan Prabowo, termasuk dengan saling belajar mengenai teknologi alutsista kedua negara.

Baca Juga:
Menjadi yang Terakhir, Baik Buruknya Pansel Capim KPK Bentukan Presiden Jokowi Disebutkan Akan Berimbas pada Pemerintahan Prabowo

Diketahui jika Prabowo dan MBZ juga melakukan tukar menukar pandangan tentang sejumlah isu regional dan juga internasional yang menjadi kepentingan bersama.

Lebih lanjut, Menhan menyatakan keyakinannya bahwa pertemuan ini dapat membangun hubungan bilateral antara Indonesia dengan UEA.

Dikabarkan jika pihak Uni Emirat Arab juga mengapresiasi niat Prabowo mengenai hubungan baik dengan melakukan kunjungan ke UEA.

Baca Juga:
Ada Beberapa Nama yang Dikaji, Gerindra Pertimbangkan Bobby Nasution untuk Maju dalam Pilkada Sumatera Utara

Oleh karena itu, Presiden UEA memberikan medali ‘Zayed’ untuk Prabowo Subianto yang diberikan sebagai apresiasi atas upaya tulus yang telah dilakukan Prabowo Subianto dalam memperkuat hubungan kerja sama antara Indonesia dengan Uni Emirat Arab.

“Saya juga mengharapkan hubungan yang strategis antara Uni Emirat Arab dengan Indonesia dapat terus terjalin untuk ke depannya untuk kemakmuran kedua negara,” ujarnya.

Setelah pemberian medali, Prabowo Subianto dan MBZ melakukan perbincangan lainnya dalam suasana yang cukup hangat.

Baca Juga:
Akui Sepakat dengan Pernyataan Jangan Ganggu, Demokrat Nilai Prabowo Akan Terbuka Jika Ada yang Memiliki Gagasan Besar untuk Bangsa

Saat pertemuan akan berakhir, MBZ menitipkan salamnya untuk Presiden Jokowi melalui Prabowo Subianto.

Di sisi lain, pemerintah Korea Selatan juga menyatakan menantikan kunjungan Prabowo Subianto setelah terpilih sebagai Presiden Indonesia untuk periode 5 tahun ke depan. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Terkait Pernyataan Prabowo Mengenai Jangan Mengganggu Jika Enggan Bekerja Sama, PPP Sebut Menganggapnya Sebagai Imbauan

PPP menyampaikan pernyataan Prabowo mengenai jangan mengganggu adalah imbauan dari Presiden terpilih Indonesia.

Terkait Peluang Duet Anies dan Ahok di Pilgub Jakarta, Pakar Sebut Menyatukan Keduanya Merupakan Eksperimen yang Berani

Pakar menyatakan menyatukan Anies Baswedan dan Ahok di Pilkada Jakarta merupakan eksperimen yang berani.

Ada Peluang Terbentuknya Koalisi, Pakar Sebut Ridwan Kamil Memiliki Potensi Diusung di Pilgub Jakarta oleh PAN, Gerindra dan Golkar

Pakar menyampaikan Ridwan Kamil memiliki potensi diusung oleh PAN, Golkar dan Gerindra dalam Pilgub DKI Jakarta mendatang.

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Terus Berkomunikasi dengan Prabowo, Staf Khusus Menkeu Sebut Tidak Sulit untuk Bicara dengan Koalisi

Terkait perintah Jokwoi mengenai Sri Mulyani dan Prabowo, Staf Khusus Menkeu menyatakan tidak sulit bicara dengan Koalisi Indonesia Maju.

Wacana Revisi UU, Ketua Komisi II DPR Sebut Dapat Membuat Jumlah Kementerian Bertambah atau Berkurang

Mengenai wacana revisi UU, Ketua Komisi II DPR menyebutkan jumlah kementerian dapat bertambah atau berkurang.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;