Tangani Virus Corona, Bupati Parigi Moutong Himbau Kades Sisipkan ADD 20 Persen

<p>Bupati Parigi Moutong, Samsurizal Tombolotutu</p>
Bupati Parigi Moutong, Samsurizal Tombolotutu

Parigi moutong, gemasulawesi.com Bupati Parigi Moutong (Parimo) H Samsurizal Tombolotutu menghimbau seluruh Kades untuk dapat menyisipkan anggaran penanganan Covid-19 sebesar 20 persen.

“Anggaran yang dapat disisipkan adalah dari Alokasi Dana Desa (ADD).  Jumlahnya sekitar 20 persen,” ungkapnya, Senin 23 Maret 2020.

Ia melanjutkan, tujuan penyisipan anggaran ini untuk berjaga-jaga, apabila ada warga desa di Parigi Moutong positif virus corona. Maka segera dilakukan penanganan Medis dengan menggunakan anggaran 20 persen itu.

Penyediaan anggaran 20 persen itu kata dia, tidak bisa diganggu gugat karena khusus untuk warga apabila terkena wabah virus corona.

“Anggaran 20 persen dari ADD untuk penanganan Covid-19 tidak bisa diambil untuk pembiayaan yang lain, karena hanya digunakan untuk warga yang terkena virus Corona,” jelasnya.

Apabila tidak ada warga yang terpapar virus corona kata dia, sampai Pemda nyatakan aman. Maka, dana itu tetap disimpan untuk tahun berikutnya.

Selain menghimbau Kades Bupati Parigi Moutong juga telah memerintahkan Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong H Ardi SPd MM untuk segera membuat surat edaran resmi terkait hal itu kepada seluruh Kades yang ada di Kabupaten Parigi Moutong.

Sebelumnya, tim gabungan Kabupaten Parigi Moutong akan menggunakan aplikasi E-Meeting untuk monitoring penanganan corona.

“Aplikasi E-Meeting ini berguna agar seluruh informasi terkait penanganan virus corona dapat diketahui secara serentak, terpadu dan cepat,” ungkap Kepala Bappelitbangda Parigi Moutong, Zulfinasran, di sela-sela pertemuan di aula Bappelitbangda, Senin 23 Maret 2020.

Aplikasi E-meeting ini kata dia, bisa di download di playstore. Seluruh OPD dapat menggunakannya. Pihaknya akan berikan kode admin serta passwordnya dapat kepada user melalui bagian program masing-masing instansi.

Ia menjelaskan, selain memperkenalkan aplikasi E-Meeting, pertemuan ini juga untuk melihat dan mendiskusikan kebutuhan anggaran terkait penanganan dan pencegahan virus corona di Parigi Moutong.

Gugus tugas untuk penanganan virus corona telah dibentuk. Dan BPBD Parigi Moutong akan menjadi instansi penggeraknya, dibantu dengan OPD lainnya. Anggarannya, akan disinkronkan agar lebih tepat sasaran.

Baca juga: Parigi Moutong Sambut HPS dan Harkannas 2020, Ini Persiapannya

Laporan: Muhammad Rafii/Diskominfo

...

Artikel Terkait

wave

Parigi Moutong Sambut HPS dan Harkannas 2020, Ini Persiapannya

Sambut HPS dan HARKANNAS di Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah, Pemda mantapkan persiapan. Berita, Poso Palu dan Banggai.

Hasil SKD CPNS 2019 Morowali Telah Keluar, Ini Pengumumannya

Panitia seleksi daerah CPNS Kabupaten Morowali mengeluarkan pengumuman hasil SKD CPNS tahun 2019 Berita, Poso Palu dan Parigi Moutong Kabupaten Banggai

Pantau Penanganan Corona, Parigi Moutong Gunakan Aplikasi E-Meeting

Tim gabungan Kabupaten Parigi Moutong menggunakan aplikasi E-Meeting untuk monitoring penanganan corona. Berita, Poso Palu dan Banggai

Kadinkes: Parigi Moutong Butuh APD Tenaga Medis

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Parigi Moutong, dr. Revi mengatakan saat ini daerah membutuhkan peralatan pelindung tenaga medis Berita, Poso Palu Banggai

Ini Pengumuman Hasil SKD CPNS 2019 Kabupaten Majene

Panitia seleksi daerah CPNS Kabupaten Majene mengumumkan hasil pengumuman hasil SKD CPNS tahun 2019. Berita, Poso Palu dan Parigi Moutong Kabupaten Banggai

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;