Wisata Curug Cinulang Sumedang Tawarkan Eksotisme Air Terjun Kembar dengan Spot Foto yang Instagramable, Bikin Lupa Pulang!

<p>Ket foto: Spot foto di wisata Curug Cinulang Sumedang yang menakjubkan (Foto/Instagram/meytaputripr_)</p>
Ket foto: Spot foto di wisata Curug Cinulang Sumedang yang menakjubkan (Foto/Instagram/meytaputripr_)

Kupas Tuntas, gemasulawesi – Sumedang kembali menyuguhkan pilihan wisata alam yang menakjubkan. 

Apabila Kamu menyukai wisata alam dengan suasana yang begitu sejuk, Curug Cinulang di Sumedang ini bisa menjadi pilihan pas. 

Lokasi dari wisata Curug Cinulang ini dapat Kamu temukan di Cicalengka, Sindulang, Kabupaten Sumedang. 

Baca: Wisata Curug Batu Templek Bandung Suguhkan Panorama yang Tak Biasa, Serasa di Taman Rumah

Harga tiket masuk ke wisata Curug Cinulang masih sangat terjangkau yaitu Rp10 ribu hingga Rp15 ribu tiap orangnya. 

Beroperasi dari pukul 08:00 hingga 16:00 membuat wisatawan yang datang bisa puas bermain. 

Setelah memarkirkan kendaraan dan membeli tiket masuk, Kamu dapat memulai perjalanan ke curug. 

Baca: Mendebarkan! Ajaibnya Pesona Wisata Curug Layung Bandung di Tengah Hutan Pinus, Bikin Suasana Hati jadi Fresh

Akses jalan ke curug ini cukup mudah karena Kamu hanya perlu menuruni anak tangga yang tersedia. 

Selain itu lokasi curug ke area parkir juga cukup dekat dengan jarak kurang lebih 500 meter saja. 

Saat menuruni anak tangga menuju lokasi curug, Kamu sudah bisa menyaksikan kemegahannya. 

Baca: Wisata Museum Nasional Indonesia di Jakarta Cocok jadi Alternatif Liburan Ramah Kantong!

Aliran air yang jatuh cukup deras sehingga menimbulkan suara yang cukup kencang dan terdengar sejak Kamu melewati pintu masuk. 

Di sini sudah tersedia banyak fasilitas yang mendukung, seperti lahan parkir, toilet, tempat bersantai, mushola, warung, hingga spot foto Instagramable.

Saat akan tiba di dekat curug, Kamu bisa melihat sebuah spot foto dengan kayu yang ditata sangat cantik. 

Baca: Wisata Murah Meriah di Jakarta: Taman Margasatwa Ragunan Cocok jadi Destinasi Liburan Bareng Keluarga!

Di sini biasanya wisatawan akan mengabadikan momen-momen estetiknya dengan latar Curug Cinulang. 

Memiliki dua aliran yang jatuh bersamaan membuat curug ini tampak kembar dengan pesonanya yang tidak bisa diabaikan. 

Tak heran apabila banyak wisatawan yang senang menghabiskan akhir pekan di destinasi karena keindahannya. 

Baca: Ngadem di Wisata Taman Lapangan Banteng Jakarta, Luas dan Asri dengan Standar Internasional!

Kamu bisa sekadar berfoto di spot Instagramable yang tersedia, bermain air di tepian, hingga berenang. 

Jika Kamu ingin berenang, pastikan untuk menjaga keselamatan diri dengan baik karena aliran air terjun cukup deras. 

Di sekitar curug terdapat banyak bebatuan hitam yang kerap dijadikan tempat duduk. 

Baca: Nyantai di Wisata Hutan Kota GBK Jakarta, Taman Hijau dengan View Langsung ke Gedung-Gedung Tinggi!

Selalu berhati-hati karena batu-batu di curug ini cukup licin akibat terkena air terus-menerus. (*/Farid Zam)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di: Google News

...

Artikel Terkait

wave

Wisata Curug Batu Templek Bandung Suguhkan Panorama yang Tak Biasa, Serasa di Taman Rumah

Panorama keindahan wisata Curug Batu Templek yang ada di Bandung, suguhkan baru tebing berwarna kekuning-kuningan yang eksotis.

Menyelami Ketenangan di Taman Narmada Lombok Barat: Liburan Akhir Pekan yang Mengasyikkan dengan Suasana Damai

Taman Narmada merupakan salah satu wisata yang ada di Lombok Barat, wisata ini memiliki suasana yang tenang dan damai.

Pulau Satonda: Eksotisme Pulau yang Terbentuk dari Letusan Gunung dan Keindahan Bawah Laut yang Mengagumkan di Dompu

Pulau Satonda merupakan salah satu wisata yang ada di Dompu, wisata ini memiliki pemandangan bawah laut yang luar biasa.

Menyelami Keajaiban Laut di Pulau Nisa Pudu: Pesona Destinasi Bahari Terhits di Dompu, Akuarium Dunia di Bawah Laut yang Memukau

Nisa Pudu merupakan salah satu wisata yang ada di Dompu, wisata ini memiliki julukan sebagai akuarium dunia.

Terjebak dalam Pesona Keajaiban Tersembunyi di Pulau Gili Naggu: Eksplorasi Surga Alam Lombok Barat yang Menakjubkan

Pulau Gili Naggu merupakan salah satu wisata yang ada di Lombok Barat, wisata ini memiliki pemandangan bawah laut yang luar biasa.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;