Pilkada 2024, KPU Sigi Lakukan Rapat Koordinasi Sekaligus Sosialisasi Terkait dengan Tahapan Pencalonan Kepala Daerah

Ket. Foto: KPU Sigi Melakukan Rapat Koordinasi Sekaligus Sosialisasi Terkait dengan Tahapan Pencalonan Kepala Daerah
Ket. Foto: KPU Sigi Melakukan Rapat Koordinasi Sekaligus Sosialisasi Terkait dengan Tahapan Pencalonan Kepala Daerah Source: (Foto/ANTARA/Moh Salam)

Sigi, gemasulawesi – KPU Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah, menyosialisasikan kepada bakal pasangan calon atau bapaslon bupati dan wakil bupati Kabupaten Sigi untuk menyusun visi dan misi sesuai RPJPD atau Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah tahun 2025-2045.

Dalam keterangannya pada hari Selasa, tanggal 16 Juli 2024, Ketua KPU Kabupaten Sigi, Soleman, mengatakan pihaknya melakukan rapat koordinasi sekaligus sosialisasi terkait dengan tahapan pencalonan kepala daerah di Sigi.

Soleman mengungkapkan aturanpaling baru PKPU mewajibkan setiap bapaslon menyusun visi dan misi sesuai RPJPD Kabupaten Sigi.

Baca Juga:
Disinyalir Gagal Kontruksi, Tiga Titik Pekerjaan Peningkatan Jalan Parigi Moutong Disebut Jadi Temuan BPK Dengan Taksiran Kerugian Negara Milyaran Rupiah

“Dalam tahap pencalonan ini salah satu persyaratan kami mintakan kepada bapaslon yang diajukan oleh partai politik, yakni menyusun visi dan misi yang disesuaikan dengan RPJPD,” katanya.

Dia menyatakan peraturan penyusunan visi misi bapaslon kepala daerah dengan berpedoman RPJPD baru diterapkan pada Pilkada tahun 2024.

“Jadi, tidak ada lagi bakal pasangan calon atau bapaslon yang mengajukan persyaratan penyusunan visi misi harus menyesuaikan dengan RPJPD yang disusun oleh pemerintah daerah,” ujarnya.

Baca Juga:
Viral! Kisah Pilu Anak Penjual Sayur di Desa Kuo Sulawesi Barat, Pakai Sandal Jepit di Hari Pertama Masuk Sekolah Karena Tak Punya Uang

Dikutip dari Antara, sosialisasi itu dibawakan langsung oleh Bapperida atau Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah Kabupaten Sigi.

Soleman mengatakan sosialisasi ini memang difokuskan kepada partai politik mengenai pentingnya RPJPD sehingga dapat menjadi dasar untuk mendaftar pada Pilkada dan semua bapaslon wajib menyusun visi misi berdasarkan RPJPD Kabupaten Sigi.

“Untuk pelaksanaan tahapan dalam PKPU nomor 8 tersebut dimulai dari pengumuman selama 3 hari, lalu pendaftaran dari tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024 dan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan serta verifikasi persyaratan dokumen,” ucapnya.

Baca Juga:
Komplotan Pencuri Spesialis Curanmor Kembali Beraksi, Gasak Sepeda Motor di Minimarket Depok, Begini Motif Operandi Pelaku

Dia menyampaikan tanggal 12 September 2024 telah penetapan.

“Dan dilanjutkan tanggal 13 September untuk penarikan nomor urut,” pungkasnya.

Di sisi lain, DPRD Kabupaten Sigi menyarankan pemerintah daerah setempat mempunyai upaya khusus untuk memenuhi hak penyandang disabilitas di Kabupaten Sigi.

Baca Juga:
Ngajar Bangku Kosong, SDN Setono Ponorogo Tak Mendapat Siswa Baru di Hari Pertama Masuk Sekolah Tahun Ajaran 2024, Ternyata Ini Penyebabnya

Salah satu upaya dan strategi tersebut seperti membangun ruangan pelayanan pada bidang infrastruktur di pendidikan, kesejahteraan sosial dan kesehatan yang ramah dengan penyandang disabilitas. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave
Aksi Pria di Krobokan Semarang Tembak Kucing dengan Pistol hingga Tewas Viral, Polisi Gerak Cepat Amankan Pelaku

Sebuah rekaman CCTV viral di media sosial merekam aksi penembakan kucing di Krobokan, Semarang Barat, Kota Semarang.

Tanggapi Viralnya Demo Siswa Terkait Dugaan Pungli Pembuatan Ijazah, Kepala Sekolah SMAN 11 Makassar Tegas Membantah, Beberkan Fakta Ini

Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 11 Makassar, Nuraliyah dengan tegas membantah adanya dugaan pungutan liar terkait pengambilan ijazah.

Meresahkan! Aksi Sekelompok Bocah Bikin Prank Pocong Palsu pada Malam Hari untuk Takuti Pengendara di Jalanan Kota Dumai Riau Tuai Kecaman

Sekelompok bocah buat aksi prank gunakan pocong palsu yang digantung di pinggir Jalanan Kota Dumai, Riau untuk kagetkan pengguna jalan.

Berlangsung dari Tanggal 3 hingga 20 Juli, 2 Perwakilan Sulut Ikuti Pelatihan Madrasah Pandai Berhitung di Jakarta

2 perwakilan Sulawesi Utara mengikuti Pelatihan Madrasah Pandai Berhitung menggunakan metode Gasing yang diadakan di Jakarta.

Usai Video Ibu Melahirkan di Mobil Gegara Tak Ada Bidan yang Jaga Viral, Kepala Puskesmas Sumberagung Banyuwangi Beberkan Fakta Ini

Ini sejumlah fakta dari Kepala Puskesmas Sumberagung terkait viralnya video ibu di Banyuwangi yang melahirkan di mobil gegara tak ada bidan.

Berita Terkini

wave

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.


See All
; ;