Ahmad Saiful: Lokasi Ujian CAT CPNS Parigi Moutong Sudah Siap

<p>Lokasi Ujian CAT CPNS Parigi Moutong.</p>
Lokasi Ujian CAT CPNS Parigi Moutong.

Parigi moutong, gemasulawesi.comBKPSDM Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menyebutkan lokasi ujian CAT CPNS Parigi Moutong sudah 100 persen siap.

“Malam ini, lokasi ujian CAT CPNS di Auditorium Kantor Bupati Parigi Moutong akan disterilkan dari siapapun,” ungkap Kepala BKPSDM Parigi Moutong, Ahmad Saiful di lokasi ujian CAT Auditorium Kantor Bupati, Senin 24 Februari 2020.

Seluruh perangkat komputer, instalasi serta alat pendukung lainnya telah terpasang dengan baik. Bahkan, Panselda Parigi Moutong sudah dilakukan uji coba perangkat.

Rencananya, Tim BKN yang telah tiba di Parigi Moutong sejak Senin pagi akan memasang server ujian. Selanjutnya, ruangan akan ditutup dan dikunci dari pihak luar.

Ia mengatakan, nampak sejumlah peserta ujian CPNS dari berbagai daerah yang akan mengikuti ujian telah mengunjungi lokasi ujian. Mereka datang sejak awal untuk mengetahui dan memastikan lokasi ujian.

“Sudah ada banyak peserta ujian CPNS dari luar daerah yang sudah memasuki Parigi Moutong. Selain untuk melihat lokasi ujian tes, mereka juga mencari tempat tinggal selama beberapa hari,” jelasnya.

Selama pelaksanaan ujian CAT CPNS Parigi Moutong, diharapkan peserta agar datang ke lokasi ujian dua jam sebelum pelaksanaan ujian. Sesuai dengan jadwal masing-masing sesuai yang tertera di Kartu Ujian.

Tujuannya, peserta ujian CPNS terlebih dahulu mesti melakukan registrasi, pemeriksaan berkas asli dengan yang dilampirkan secara online pada saat pendaftaran dan pencocokan fisik sesuai dengan yang ada pada kartu ujian masing-masing peserta.

Dari pantauan gemasulawesi.com, Tim Panselda Parigi Moutong telah memasang tenda peserta ujian CPNS untuk mengantri menunggu giliran tes, tenda registrasi peserta, tenda press atau tempat pengumuman hasil tes CAT.

Khusus untuk tenda peserta ujian CPNS, berfungsi untuk menampung peserta gelombang berikutnya. Setelah peserta gelombang pertama telah selesai melaksanakan ujian, peserta gelombang berikutnya langsung memasuki ruangan ujian.

Terdapat jeda 15 menit antara peserta ujian CPNS gelombang pertama dan gelombang kedua melaksanakan ujian di Auditorium.

Diketahui, Kabupaten Parigi Moutong mendapatkan jadwal pelaksanaan ujian CAT CPNS selama empat hari, pada 25-28 Februari 2020. Jumlah peserta ujiannya sebanyak 5316 peserta. Jumlah pendukung komputer sebanyak 300 unit. Dengan dukungan perangkat pendukung, maka jumlah waktu ujian yang dilaksanakan sebanyak 18 sesi.

Baca juga: Produksi 47 Ton, Sulawesi Tengah Potensi Bisnis Sarang Burung Walet

Laporan: Muhammad Rafii

...

Artikel Terkait

wave

Produksi 47 Ton, Sulawesi Tengah Potensi Bisnis Sarang Burung Walet

Produksi mencapai 47 Ton per tahun, Provinsi Sulawesi Tengah berpotensi kembangkan sarang burung walet. Berita, Poso Palu dan Parigi Moutong Banggai

Ribuan Wajib Pajak Majene Sudah Laporkan SPT Akhir Tahun

Kantor Pratama Pelayanan Pajak Majene setiap tahunnya melaksanakan penerimaan SPT tahunan. Berita, Poso Palu dan Parigi Moutong Banggai Majene

Puluhan Siswa SD Parigi Moutong Aksi Bersih Pantai dan Tanam Bibit Mangrove

Puluhan siswa SD Inpres Mertasari Kabupaten Parigi Moutong ikut dalam aksi bersih pantai dan penanaman 1000 bibit mangrove. Berita, Poso Palu dan Banggai

Polres Parigi Moutong Tanam 1000 Bibit Mangrove

Polres Parigi Moutong menggelar aksi penanaman 1000 bibit mangrove di pesisir pantai Desa Mertasari Kecamatan Parigi Berita, Poso Palu dan Kabupaten Banggai

DPUPRP Parigi Moutong Hanya Miliki Lima Kantor Pengamat Irigasi

DPUPRP Kabupaten Parigi Moutong hingga kini masih memiliki lima kantor pengamat irigasi. Berita, Poso Palu dan Kabupaten Banggai.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;