Inilah Sinopsis Film Menuju Pelaminan, Film Berskala Nasional Pertama yang Menggunakan Pendekatan Produksi Virtual

Poster film Menuju Pelaminan
Poster film Menuju Pelaminan Source: Foto/Instagram/@filmmenujupelaminan

Kupas Tuntas, gemasulawesi - PT Produksi Film Negara atau sering disingkat PFN telah memperkenalkan pendekatan baru dalam membuat film.

Mereka memperkenalkan pendekatan produksi virtual dalam lokakarya yang bertajuk Virtual Production Unveiled pada 16 Juli 2025 yang lalu di Blackbox Studio PFN Heritage, Jakarta Timur.

Produksi virtual adalah metode pembuatan film di mana syuting dilakukan di dalam studio dengan latar digital yang bergerak secara real time.

Ini membuat suasana dan lokasi dalam film terlihat kompleks dan berbeda tanpa harus berpindah tempat, membuat waktu dan biaya produksinya lebih efisien.

Melalui pendekatan baru ini, PFN ingin mendorong transformasi dalam industri perfilman Indonesia, agar bisa bersaing di tingkat internasional.

Film yang mereka gunakan untuk proyek ini adalah film Menuju Pelaminan, yang diproduksi dengan dukungan dari Indonesia Film Financing atau IFF.

Menuju Pelaminan direncanakan untuk tayang pada tanggal 16 Oktober 2025 mendatang, dan film ini akan menjadi penerapan produksi virtual berskala nasional pertama di Indonesia.

Film ini adalah hasil kolaborasi PFN dengan Rekam Films, bergenre komedi romantis, dan digarap oleh Yuda Kurniawan.

Menuju Pelaminan juga dibintangi deretan aktor dan aktris yang hebat, di antaranya ada Bhisma Mulia, Maizura, Cut Mini, Derry Oktami, Whani Darmawan, Brilliana Arfira, Dyah Mulani, dan Susilo Nugroho.

Project Leader PFN, Dirana Sofiah mengatakan bahwa film ini bisa membantu menarik perhatian penonton lokal maupun internasional, terhadap keberagaman budaya yang ada di Indonesia.

Ini karena film ini memperlihatkan kisah yang berpusat dalam konflik tentang dua budaya yang berbenturan.

Film Menuju Pelaminan diharapkan bisa menjadi cermin yang menunjukkan kekayaan budaya di Indonesia.

Sinopsis Menuju Pelaminan:

Dalam film ini, kita mengikuti kisah cinta antara sepasang kekasih bernama Fajar dan Rahma.

Kedua orang ini berasal dari latar belakang budaya sangat yang berbeda dengan satu sama lain.

Fajar adalah orang Jawa, sementara Rahma adalah orang Minangkabau, dan perbedaan adat ini menimbulkan masalah terkait proses pernikahan mereka.

Hal ini menimbulkan berbagai macam konflik dan tantangan yang harus dihadapi Fajar dan Rahma.

Mereka berdua harus menyatukan keluarga mereka masing-masing, yang memilki adat dan budaya yang bertabrakan. (*/Armyanti)

...

Artikel Terkait

wave

Inilah Sinopsis Film Laga Komedi Si Paling Aktor: Mengusung Konsep Unik Syuting di Dalam Syuting

Si Paling Aktor adalah film laga komedi yang mengusung konsep unik berupa syuting di dalam syuting, dan inilah sinopsisnya

Inilah Sinopsis Dia Bukan Ibu, Film Drama Horor Indonesia yang Akan Tayang di Festival Film Internasional

Film drama horor Indonesia, Dia Bukan Ibu, akan ditayangkan di Fantastic Fest 2025 di AS, dan inilah sinopsisnya

Inilah Sinopsis Film Lebih dari Selamanya: Kisah Romantis yang Mempertanyakan tentang Cinta Sejati

Film Lebih dari Selamanya adalah kisah drama romantis yang mempertanyakan tentang apakah cinta sejati bisa datang dua kali dalam hidup

Pencarian Anggota Keluarga yang Menghilang di Gunung Angker, Inilah Sinopsis dari Film Pencarian Terakhir

Pencarian Terakhir adalah film bergenre horor dan thriller yang akan segera tiba, bercerita tentang pencarian orang hilang di gunung angker

CekSumber, Layanan Chatbot AI di WhatsApp untuk Lawan Hoaks dan Verifikasi Informasi

CekSumber hadir di WhatsApp sebagai chatbot AI yang memverifikasi teks, gambar, dan video membantu masyarakat melawan hoaks dan disinformasi

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;