Kartu Ujian Calon PPPK di Parimo Tanpa Keterangan Alamat Lokasi Pelaksanaan

<p>Foto: Illustrasi Kartu Ujian Calon PPPK di Parimo Tanpa Keterangan Alamat Lokasi Pelaksanaan.</p>
Foto: Illustrasi Kartu Ujian Calon PPPK di Parimo Tanpa Keterangan Alamat Lokasi Pelaksanaan.

Gemasulawesi– Sejumlah calon PPPK di Parigi Moutong, belum bisa mengikuti seleksi kompetensi tahap satu. Pasalnya, kartu ujian peserta tidak mencantumkan keterangan lokasi dan waktu seleksi, berdasarkan surat pengumuman nomor 5001/B/GT.01.00/2021.

“Kalau tanya soal itu, kami pihak BKPSDM sama sekali tidak punya akses untuk memantau, apalagi untuk pemberitahuan terkait pemberitahuan PPPK tenaga guru. Sebab, kami tidak dilibatkan dalam kepanitiaan provinsi,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian, Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Parigi Moutong, Ahmad Saiful saat dihubungi, Jumat 10 September 2021.

Menurut dia, soal PPPK tenaga guru dilaksanakan langsung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Sementara pemerintah provinsi sebagai panitia serta hanya melibatkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Parigi Moutong.

Baca juga: Ini Hambatan Progres Rehabilitasi Tiga Daerah Irigasi di Parigi Moutong

“Usulan tenaga guru itu kemarin memang kami yang lakukan. Tetapi proses seleksi ditangani langsung kementerian,” ucapnya.  

Sebaiknya kata dia, koordinasi permasalahan itu dilakukan langsung ke Dinas Pendididikan dan Kebudayaan setempat, sebagai OPD dilibatkan dalam kepanitiaan ujian calon PPPK tenaga guru.

Baca juga: DPRD Tunggu Usulan Pembiayaan PPPK Parigi Moutong

Sementara itu, Sekretaris Pendidikan dan Kebudayaan Parigi Moutong, Sunarti mengatakan, lokasi pelaksanaan ujian PPPK tenaga guru dilaksanakan di tiga tempat, yakni SMA Negeri 1 Parigi, SMA Negeri 1 Torue dan SMK Negeri 1 Parigi.

Namun, untuk nama-nama peserta di masing-masing lokasi ditetapkan pihak Kemendikbud dan pemberitahuannya melalui akun peserta.

Baca juga: Pansus DPRD Parimo Segera Bahas LKPJ 2020

“Tapi kalau memang tidak ada, kemungkinan panitia daerah mengatur itu. Kalau memang demikian nanti kami koordinasi dengan panitia di provinsi,” ujarnya.

Dia mengaku, pihaknya memang tidak dapat dilibatkan dalam ujian seleksi calon PPPK itu. Bahkan terkadang pihaknya juga hanya mendapatkan informasi dari para guru.

Baca juga: Parimo Siapkan Panitia Penerimaan Calon Taruna Politeknik

Diketahui, sebanyak 1.250 tenaga guru telah dinyatakan lolos seleksi calon PPPK akan mengikuti ujian seleksi kompetensi.

Rencananya, pelaksanaan ujian dijadwalkan berlangsung pada tanggal 13 September 2021. (***)

Baca juga: Seleksi Jabatan Sekda Parimo, Pansel Siapkan Dua Tes Lanjutan

...

Artikel Terkait

wave

Vaksinasi Remaja di Parigi Moutong Alami Tren Peningkatan

Antusias remaja menjalani vaksinasi Covid19 di sejumlah fasilitas kesehatan di Parigi Moutong meningkat, jelang pelaksanaan PTM terbatas.

Ini Hambatan Progres Rehabilitasi Tiga Daerah Irigasi di Parigi Moutong

Dinas PUPRP Parigi Moutong mencatat terdapat keterlambatan pada tiga proyek rehabilitasi Daerah Irigasi (DI) bersumber dari DAK tahun 2021.

Minim Kuota Vaksin Hambat Capaian Vaksinasi di Parigi Moutong

Dinas Kesehatan Parigi Moutong mengatakan, kuota vaksin Covid19 sangat terbatas dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, menjadi kendala.

KONI: Atlet Terbaik Banyak Lahir dari Parigi Moutong

Ketua KONI Parigi Moutong, Faisan Badja meyakini para atlet terbaik lahir dari Parigi Moutong, buktinya dua atlit Cabor Dayung wakili Sulteng

Pemda Parigi Moutong Persiapkan Lima Cabor di POPDA Sulteng

Pemda dan KONI Parigi Moutong mempersiapkan lima Cabang Olahraga untuk mengikuti Pekan Olahraga POPDA tingkat Provinsi Sulawesi Tengah.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;