Operasi Keselamatan Tinombala 2021, Laka Lantas Naik 27 Persen

<p>Foto: Rilis Polda Sulteng terkait operasi keselamatan Tinombala 2021.</p>
Foto: Rilis Polda Sulteng terkait operasi keselamatan Tinombala 2021.

Berita sulawesi tengah, gemasulawesi– Dua pekan Operasi Keselamatan Tinombala 2021 Ditlantas Polda Sulawesi Tengah, kasus Laka Lantas meningkat 27 persen.

“Dibanding tahun 2020, tahun ini ada kenaikan enam kasus. Sehingga jumlahnya sebesar 28 kasus,” ungkap Direktur Lalu Lintas Polda Sulawesi Tengah, Kombes Pol Kingkin Winisuda, saat melaksanakan konferensi pers di gedung Wirasatya Mako Dit Lantas Polda Sulawesi Tengah, Selasa 27 April 2021.

Ia mengatakan, usia korban Laka Lantas didominasi umur 16-25 tahun dan rata – rata tidak memiliki surat ijin mengemudi.

Selain kasus Laka Lantas, sementara jumlah penindakan personil secara umum mengalami kenaikan sebesar 57 persen.

Baca juga: Laka Lantas di Salena, Satu Pemotor Tewas

“Data tahun 2020 sebesar 5765 kasus. Dibandingkan tahun 2021 sebesar 9073 kasus atau naik 3308 kasus,” jelasnya.

Ia melanjutkan, Operasi Keselamatan Tinombala 2021 juga sosialisasikan larangan bagi masyarakat, selain penindakan dan Laka Lantas. Khususnya, Kota Palu, Sulawesi Tengah, jelang hari raya Idul Fitri 2021.

Sebelumnya, Operasi Keselamatan Tinombala 2021 Ditlantas Polda Sulawesi Tengah target sembilan sasaran termasuk larangan mudik lebaran.

“Operasi akan digelar selama 14 hari di seluruh jajaran, dimulai 12-25 April 2021,” tutur Direktur lalu lintas Polda Sulawesi Tengah Kombes Polisi Kingkin Winisuda.

Ia mengatakan, sembilan sasaran prioritas operasi keselamatan yaitu pengemudi kendaraan dibawah umur, berboncengan sepeda motor lebih dua orang, menggunakan handphone saat mengemudi, tidak menggunakan safety belt, melawan arus lalu lintas, mengendarai kendaraan dibawah pengaruh alkohol atau narkoba, melebihi kapasitas angkut, melebihi batas kecepatan maksimal serta larangan mudik lebaran tahun 2021.

Sebanyak 710 personil Polda Sulawesi Tengah dan Polres jajaran akan dilibatkan dalam Operasi Keselamatan Tinombala 2021.

Operasi Keselamatan Tinombala 2021 bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas di jalan. Dalam rangka mencegah terjadinya korban fatalitas Laka Lantas, mematuhi protokol kesehatan covid 19 dan larangan mudik bagi masyarakat saat lebaran Idul Fitri 1442 H.

“Saya harap dengan adanya operasi ini, masyarakat menjadi disiplin tertib berlalu lintas di jalan. Serta dapat memutus mata rantai penyebaran covid 19,” tutupnya.

Baca juga: Laka Lantas di Dolago, Dua Orang Meninggal di Tempat

Laporan: Muhammad Rafii

...

Artikel Terkait

wave

Parimo Gelar Doa untuk Lettu Muhadi Kru KRI Nanggala-402

Mengenang Lettu Laut (P) Muhadi, korban kru kapal selam KRI Nanggala 402 Pemda dan Pos TNI AL Parigi Moutong digelar doa bersama.

Lanjutan LKPJ, Pansus Bahas PAD Parigi Moutong

Pansus LKPJ Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parigi Moutong saat ini melakukan pembahasan tentang Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Polisi Tangkap Pelajar Curi Uang Tunai di Banggai

Polisi tangkap satu pelajar curi uang tunai di Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah, Pelajar yang ditangkap itu berinisial AR (13)

Parimo Kehilangan Sosok Lettu Muhadi Kru KRI Nanggala-402

Saka Bahari Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, mengenang sosok Lettu Muhadi salah satu kru yang gugur, penggagas sekaligus pendiri.

Polisi Tangkap Satu Warga Banggai Perusak Alat GPS Kapal

Polisi tangkap satu warga perusak alat GPS kapal nelayan di Banggai, Sulawesi Tengah, bernisial AN (36) asal Desa Mailong, Kecamatan Mailong

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Keluarga Na Willa, Digarap oleh Tim Kreatif di Balik Film Jumbo yang Populer

Setelah Jumbo, Visinema Studios akan mempersembahkan film keluarga menarik lainnya yang tak kalah menarik, berjudul Na Willa

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak


See All
; ;