Manfaat Tanaman Chuchuhuasi Bagi Kesehatan, Nomor 1 Bisa Mengobati Penyakit Reumatik

<p>Ket. Foto: Manfaat Tanaman Chuchuhuasi Bagi Kesehatan, Nomor 1 Bisa Mengobati Penyakit Reumatik (Foto/Pinterest)</p>
Ket. Foto: Manfaat Tanaman Chuchuhuasi Bagi Kesehatan, Nomor 1 Bisa Mengobati Penyakit Reumatik (Foto/Pinterest)

Kesehatan, gemasulawesi – Di beberapa negara tentu saja ada beberapa jenis tanaman yang bisa dijadikan sebagai obat herbal salah satunya kita bisa mengetahui manfaat tanaman Chuchuhuasi yang berasal dari hutan hujan Amazon.

Nama latin dari tanaman Chuchuhuasi adalah Maytenus Leavis, biasanya bagian yang digunakan pada tanaman ini kulit kayu, akar, dan daun.

Dari kulit kayu, akar, dan daun tersebut diolah kemudian dijadikan obat herbal sehingga manfaat tanaman Chuchuhuasi ini bisa didapatkan bagi kesehatan sebagai berikut:

Baca: DPR Minta Pemerintah Permudah Impor Bahan Obat

  1. Penyakit Reumatik atau Arthritis

Ramuan ini sudah digunakan sejak lama untuk meredakan radang sendi, rasa sakit, dan bengkak yang berkaitan dengan penyakit reumatik.

Kulit kayu yang diambil dan diolah mengandung beberapa kandungan seperti triterpen, tanin, seskuiterpen, alkaloid di mana kandungan ini ampu untuk mengatasi reumatik.

Selain itu juga bisa menjadi anti-inflamasi dan bisa membuat otot relaksasi sehingga manjur untuk meredakan penyakit reumatik.

Baca: Pelaku Penjual Obat Covid-19 Tidak Sesuai HET Dibekuk Polisi

  1. Meningkatkan kekebalan tubuh

Chuchuhuasi ini terkadang bisa disebut sebagai Ginseng Brasil karena memang kelas herbal masih sekeluarga dengan tanaman ginseng.

Tanaman ini mampu memulihkan, menyeimbangkan, melindungi tubuh dari penyebab stres, suhu ekstrem, pilek, trauma, dan infeksi.

Selain itu tanaman herbal ini berfungsi mengatur dan menurunkan sistem kekebalan tubuh atau disebut dalam bahasa medis-nya yaitu imunomodulator.

Baca: Sepanjang Tahun 2022 Ada Puluhan Kasus Penggunaan Obat Ilegal di Manado

  1. Sebagai zat perangsang nafsu birahi

Banyak dari orang suku Amazon meminum ini sebagai pembangkit stamina, meningkatkan fungsi seksual, dan libido.

Selain itu tanaman herbal ini bisa merangsang aliran darah ke organ seksual, biasanya pria usia lanjut sering menggunakan ramuan ini untuk obat ereksi, meningkatkan kenjantanan, dan sebagai obat impotens.

  1. Gangguan menstruasi

Fungsi adaptogen dalam tanaman Chuchuhuasi ini bisa mengencangkan, memperkuat, dan menyeimbangkan sistem hormonal pada wanita.

Baca: Polisi Ringkus Pelaku Penjual Obat Covid-19 di Surabaya

Selain itu bisa juga digunakan sebagai ramuan untuk meredakan nyeri saat haid dan kram pada otot perut.

Tanaman Chuchuhuasi ini mempunyai nilai sejarah yang panjang sebagai tanaman untuk penyembuhan dan digunakan sebagai obat-obatan.

Tanaman ini disebut sebagai tanaman guru suci.

Itulah manfaat tanaman chuchuhuasi untuk kesehatan tubuh kita. (*/Wulandari)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Apa itu Ayahuasca dan Apa Manfaat dan Efek Samping Bagi Kesehatan?

Ayahuasca adalah jenis minuman teh dan anggur yang berasal dari suku Amazon. Biasanya ramuan ini digunakan sebagai acara keagamaan atau spiritual.

Jangan Konsumsi Makanan Ini Jika Tidak Ingin Terkena Kanker

Kesehatan, gemassulawesi &#8211; Tak bisa dipungkiri bahwa kanker merupakan penyakit yang akhir-akhir ini banyak menyerang manusia, bahkan anak-anak. Menurut data IDAI tahun 2022, ada sekitar 100.000 kasus kanker baru di Indonesia sedangkan jumlah pasien kanker anak sekitar 2000 anak. Untuk mencegah kanker, kita harus mengetahui makanan apa saja yang dapat meningkatkan resiko kanker. Menurut dr. [&hellip;]

Dari Jamur Hingga Semangka, Intip Pilihan Makanan yang Buat Awet Muda ala Dokter Saddam Ismail

Kesehatan, gemasulawesi &#8211; Penuaan pasti terjadi, namun ada orang yang mengalami penuaan lebih cepat yang disebabkan banyak faktor. “Karena gaya hidup, genetik, pola makannya, kebiasaan sehari-hari, olahraga atau tidak, atau sering terpapar polusi,” jelas dr. Saddam Dilansir dari akun Youtube Saddam Ismail, berikut adalah pilihan makanan yang dapat membuat awet muda: Baca: Kamu Pasti Suka! Tips [&hellip;]

Kamu Pasti Suka! Tips Mempercantik Kulit Wajah Auto Sehat dan Awet Muda ala Dokter Tiktok Yessica Tania

Kesehatan, gemasulawesi – Salah satu dokter yang aktif membagikan tips seputar kesehatan kulit wajah di aplikasi Tiktok adalah dr. Yesicca Tania. “Ada banyak cara yang bisa kamu buat supaya kulit wajah kamu bisa sehat dan awet muda,” kata dr. Yessica. Berikut tips mempercantik kulit wajah auto sehat dan awet muda ala dr. Yessica Tania: Baca: Apakah [&hellip;]

Hati-hati Ini Ciri-ciri Kosmetik yang Mengandung Merkuri

Bahan merkuri yang terdapat di dalam kosmetik sangat berbahaya bagi tubuh kita. Jika apabila terserap kulit maka akan membuat kulit menjadi tersumbat dan merusak pigmen kulit.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;