Diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Sedikitnya 12 Ribu Peserta Menghadiri Upacara Perayaan Hari Pramuka ke 63

Ket. Foto: Upacara Perayaan Hari Pramuka ke 63 Dihadiri oleh Sedikitnya 12 Ribu Peserta
Ket. Foto: Upacara Perayaan Hari Pramuka ke 63 Dihadiri oleh Sedikitnya 12 Ribu Peserta Source: (Foto/ANTARA/Lintang Budiyanti Prameswari)

Jakarta Timur, gemasulawesi – Sedikitnya 12 ribu peserta menghadiri upacara perayaan Hari Pramuka ke-63 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.

Ketua Kwartir Nasional atau Kwarnas Gerakan Pramuka, Budi Waseso, dalam keterangannya pada hari Rabu, tanggal 14 Agustus 2024, mengatakan hari ini ‘kita’ melaksanakan upacara Hari Pramuka ke-63 yang diadakan di Bumi Perkemahan Cibubur.

Tema yang diangkat adalah Pramuka berjiwa Pancasila menjaga persatuan-persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga:
Gegara Protes Suara Sound System yang Terlalu Kencang dan Minta Volume Dikecilkan, Ibu-Ibu di Pati Ini Nyaris Dikeroyok Peserta Karnaval

Upacara dibuka oleh Wakil Presiden, Ma’ruf Amin, yang bertindak sebagai pembina upacara, juga selaku Wakil Ketua Majelis Pembimbing Nasional Gerakan Pramuka.

Upacara juga diadakan secara daring dan dihadiri sekitar 100 ribuan anggota Pramuka se-Indonesia.

Budi menyampaikan berdirinya Pramuka dari dulu itu banyak pandu-pandu dijadikan satu oleh Presiden Soekarno.

Baca Juga:
Innalillahi! Kecelakaan Beruntun di Flyover Tanah Baru Bekasi Tewaskan 1 Orang, Begini Kata Saksi yang ada di Lokasi Kejadian

“Dan tanggal 14 Agustus 1961 itu diberikan oleh Soekarno adalah Pataka,” katanya.

Dia melanjutkan yang memiliki Pataka hanya ada 3 di negeri ini.

“TNI, Pramuka dan Polri,” ujarnya.

Baca Juga:
200 Bangunan Ludes! Polisi Periksa Sejumlah Saksi Terkait Kebakaran Hebat yang Melanda Kawasan Padat Penduduk di Manggarai Jakarta Selatan

Dikutip dari Antara, dia menuturkan penghargaan negara kepada Pramuka sangat besar, sebab mempunyai andil besar kepada negara, termasuk membangun karakter generasi muda.

Dia mengatakan hingga sekarang usia ke-63.

Dia menyatakan sekarang itu membuktikan bagaimana Pramuka tetap eksis dalam mewujudkan karakter generasi muda.

Baca Juga:
Untuk Menyemarakkan dan Memeriahkan HUT RI, Beragam Perlombaan Rakyat Disiapkan oleh Pemerintah Kota Lhokseumawe

Dia berharap ke depan Pramuka dapat terus eksis sebagai organisasi yang turut membangun karakter generasi muda untuk menyambut Indonesia Emas 2045.

“Harapan kita Pramuka terus dapat berkiprah untuk generasi muda, sebab bagaimanapun pendidikan generasi muda, ya mengenai karakter maupun ideologi adalah investasi maupun manifestasi yang mewujudkan investasi bangsa ini lewat generasi muda,” tuturnya.

Dia menyatakan jadi 2045 merupakan tahun generasi emas, kemerdekaan Indonesia ke-100 tahun.

Baca Juga:
Dalam Rangka Persiapan Pengawasan Pilkada 2024, Bawaslu Gorontalo Utara Adakan Rapat Koordinasi Sentra Penegakan Hukum Terpadu

Upacara memperingati Hari Pramuka ke-63 yang diadakan di Bumi Perkemahan Cibubur dihadiri oleh seluruh anggota perwakilan dari 34 provinsi se-Indonesia. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave
Dalam Mempercantik Cibinong Sebagai Ibu Kota Kabupaten Bogor, Ketua DPRD Sebut Perancang Tata Kota IKN Akan Dilibatkan

Ketua DPRD menyampaikan perancang tata kota IKN akan dilibatkan dalam mempercantik Cibinong sebagai ibu kota Kabupaten Bogor.

Sebut Tunjukkan Polri Hadir untuk Rakyat, Kapolda Sulut Ingatkan Tugas Polri Sebagai Pengayom, Pelindung dan Pelayan Masyarakat yang Sejati

Kapolda Sulut, Irjen Pol Yudhiawan, mengingatkan tugas Polri sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat yang sejati.

Saat Rapat Kerja Kepala Daerah di Istana IKN, Pj Gubernur Sulawesi Barat Sampaikan 3 Poin yang Menjadi Aspirasi Masyarakat Sulbar ke Presiden Jokowi

3 poin yang menjadi aspirasi masyarakat Sulbar disampaikan oleh Pj Gubernur Sulawesi Barat ke Presiden Jokowi.

Karena Merupakan Sumber Kehidupan untuk Masyarakat Sulawesi, Kawasan Lore Lindu Disebut Sebagai Energy of Celebes oleh Balai Besar TNLL

Kawasan Lore Lindu disebut sebagai energy of Celebes oleh Balai Besar TNLL sebab merupakan sumber kehidupan untuk masyarakat Sulawesi.

Ada Beberapa Hal yang Membuat Serapan Masih Rendah, Pemprov Sulteng Menjelaskan Alasan Realisasi APBD 2024 Masih Berada di Angka 50 Persen hingga Agustus

Pemerintah Provinsi Sulteng menjelaskan alasan realisasi APBD 2024 masih berada di angka 50 persen hingga Agustus 2024.

Berita Terkini

wave

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.


See All
; ;