Kejati Sulteng Bidik Dugaan Tindak Pidana Korupsi 7 Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit di Parigi Moutong

Ket Foto: ilustrasi investasi perkebunan kelapa sawit
Ket Foto: ilustrasi investasi perkebunan kelapa sawit Source: (Foto/Pexels/Pok Rie)

Parigi Moutong, gemasulawesi - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tengah (Sulteng) sedang  melakukan penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi terhadap 7 Perusahaan perkebunan kelapa sawit diwilayah Kabupaten Parigi Moutong.

Sejumlah informasi yang dihimpun media ini, ada kurang lebih 125 ribu hektar luas lokasi izin yang dimiliki 7 perusahaan tersebut. Meski telah mengantongi izin Nomor Induk Berusaha (NIB) investasi namun 7 perusahaan yang dimaksud diduga tidak melakukan aktifitasnya dalam pengelolaan perkebunan sawit

Selain diduga perkebunan sawit tersebut  fiktif, ternyata sejumlah informasi menyebutkan izin perkebunannya telah digadaikan atau dianggunkan oleh pihak perusahaan ke pihak Perbankkan dengan nilai pencairan  mencapai Miliaran rupiah.

Kejati Sulteng melalui Kepala seksi Penerangan Hukum (Penkum), La Ode Abdul Sofian S.H, M.H yang dikonfirmasi media ini, Jumat 10 Oktober 2024, membenarkan penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi yang melibatkan 7 perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Parigi Moutong.

Baca Juga:
Mantan Anggota DPRD Indramayu Diduga Jadi Korban TPPO di Myanmar, Kemlu Turun Tangan

"Benar penyidik Kejati Sulteng sedang melakukan penyelidikan terkait dugaan tindak pidana korupsi dalam tata kelola perkebunan sawit di wilayah Parigi Moutong," ujar La Ode Abdul Sofian lewat pesan Whatsapp.

Lanjut dia, berkaitan dengan saksi-saksi, pihaknya telah mengundang sejumlah pejabat di lingkup Pemda Parigi Moutong, yang diduga Instansinya ada kaitan dengan izin 7 perusahaan perkebunan kelapa sawit.

Kata dia, tahapannya masih penyelidikan, saksi-saksi dari lingkungan Pemkab Parigi Moutong juga masih dalam tahap permintaan keterangan.

Baca Juga:
Aksi Kejar-kejaran Pencuri Ban Truk di Tol Cipali Viral, Polisi Tangkap Satu Pelaku

Berkaitan dengan dugaan izin kelapa sawit yg di anggunkan pihak perusahaan ke pihak Perbankan, dia menjelaskan pihaknya tengah mendalami kebenarannya.

"Untuk hal itu kami sedang dalami kebenarannya," imbuhnya.

Namun berkaitan dengan materi penyelidikan kasus tersebut, pihaknya belum bisa memberikan komentar lebih jauh.

"Untuk materi penyelidikannya kami belum bisa beberkan, karena masih tahap pemeriksaan saksi-saksi," tutupnya. Fara Zaenong

...

Artikel Terkait

wave

Waduh! Pengemudi Ojek Online di Batam Alami Luka Bakar Hebat Akibat HP Meledak, Ini Pemicunya

Pengemudi ojek online alami luka bakar akibat ledakan HP saat tidur. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit.

Heboh! Ketua KONI Kota Probolinggo Ditangkap atas Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Tes Urine Positif Sabu

Penangkapan Ketua KONI Probolinggo gegerkan publik. Meski tanpa barang bukti, hasil tes urine positif sabu-sabu.

Aksi Kejar-kejaran Pencuri Ban Truk di Tol Cipali Viral, Polisi Tangkap Satu Pelaku

Kasus pencurian ban truk di Tol Cipali yang terekam dalam video viral berujung pada penangkapan salah satu pelaku.

Perempuan Ini Tewas Usai Menenggak Miras di Tempat Hiburan Malam Jakarta Barat, Polisi Lakukan Penyelidikan

Remaja tewas usai menenggak miras di tempat hiburan malam Tamansari, Jakarta Barat. Kasus sedang diselidiki polisi.

Dendam Memuncak! Remaja 19 Tahun Nekat Tusuk Pemilik Toko Obat di Pondok Cabe karena Sakit Hati

Polisi menangkap pria pelaku penusukan pemilik toko obat di Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Keluarga Na Willa, Digarap oleh Tim Kreatif di Balik Film Jumbo yang Populer

Setelah Jumbo, Visinema Studios akan mempersembahkan film keluarga menarik lainnya yang tak kalah menarik, berjudul Na Willa

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak


See All
; ;