gemasulawesi.com – Berita Terkini Indonesia Hari Ini
Berita Terupdate dan Terkini Indonesia, Sulawesi Tengah, Palu, Poso, Parigi Moutong
Sebagian Wilayah Pare-Pare Banjir Akibat Hujan dan Air Pasang
Sulawesi Selatan, gemasulawesi – Hujan disertai air pasang laut menyebabkan banjir disebagian wilayah Kota Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Rabu 1 Februari 2023 malam.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulsel Amson Padolo, sebagian wilayah Pare-Pare terendam banjir. Diantaranya, akses jalan poros serta rumah warga di beberapa wilayah Kecamatan Baccuki Barat dan sekitarnya.
“Iya benar, banjir. Sebab pasang air serta curah hujan yang tinggi. Banjir juga terjadi di daerah Lumpue, diantara perbatasan Barru,” terangnya.
Baca: Bencana Banjir Diawal Tahun Mengancam Warga Makassar
Amson Pandolo melanjutkan saat ini, tim BPBD setempat sedang melakukan pemantauan serta assessment di lokasi guna memastikan berapa korban yang terdampak dari bencana banjir tersebut.
“Kita sudah koordinasi dengan pihak BPBD daerah. Itu air pasang laut masuk. Sementara kita laksanakan pemantauan di Parepare juga Barru,” paparnya.
Selain itu, pihak BPBD belum dapat memastikan data dampak dari kejadian ini, akan tetapi, tim rescue setempat sudah bersiap-siap melaksanakan evakuasi terhadap korban.
“Telah stand by. sampai saat ini belum ada laporan. Sementara ini masih posisi stand by juga memantau,” ujar mantan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Pemprov Sulsel itu.
Sementara itu, Kepala Operasi Basarnas Sulsel Muhammad Rizal menyebutkan, usai mendapat informasi, langsung berkoordinasi bersama tim Basarnas Pare-Pare guna membantu evakuasi warga terdampak.
“Tim Basarnas yang ada di Pare-Pare sementara malaksanakan evakuasi bersama tim BPBD Parepare juga SAR Brimob,” sebut Rizal.
Baca: Sebanyak 3.344 Rumah Terdampak Banjir di Kota Makassar
Data sementara dari BPBD Pare-Pare yang diterima, hujan deras berlangsung pada jam 17.30 Wita mengakibatkan luapan air menggenang di sejumlah wilayah di kota setempat.
Dampak kejadian itu pula menyebabkan tanah longsor di Jalan Kesuma Timur. Dilaporkan ada dua korban diduga tertimbun tanah serta sementara dalam penanganan evakuasi tim SAR.
Sedangkan lokasi dampak banjir serta evakuasi di SMKN 1 Lumpue, rumah warga di Kallangnge Kelurahan Watang Baccuki, Kecamatan Baccuki.
Baca: Akses jalan di Kecamatan Manggala Makassar Terputus Akibat Banjir
Kemudian, di perumahan BTN Savaras, lalu pagar SMAN 2 di Kelurahan Cappa Galung rubuh karena longsor, evakuasi warga di Perumnas Wekke'e, serta Tegal di Kelurahan Lumpue.
Evakuasi warga di Perumahan BTN Pondok Bahagia, Bambu Runcing jugga Jalan Lingkar dekat jembatan, Kelurahan Padde, Kecamatan Ujung.
Evakuasi warga Lorong Damai 1, Kelurahan Wattang Soreang, serta warga Taman Falem Blok F.22, BTN Pepabri pintu 3 juga evakuasi warga di Jalan Pendidikan dekat SMAN 3 Pare-Pare.
Namun begitu belum ada laporan resmi jumlah rumah, fasilitas umum serta korban yang terdampak dari bencana banjir tersebut. (*/NRL)
Editor: Muhammad Azmi Mursalim
Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News