Update Terkini, Parigi Moutong Nihil Penambahan Data Corona

<p>Ilustrasi Virus Corona</p>
Ilustrasi Virus Corona

Berita Parigi moutong, gemasulawesi– Update gugus tugas penanganan virus corona pada 25 Mei 2020, Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah (Sulteng) masih nihil penambahan data ODP, PDP dan terkonfirmasi virus corona.

Dari data virus corona Parigi Moutong Sulawesi Tengah tercatat 101 ODP secara keseluruhan. Sudah dinyatakan sehat sebanyak 96 orang, masih dalam pemantauan lima orang dan enam orang PDP dinyatakan sehat.

Selanjutnya, untuk Sulawesi Tengah secara menyeluruh, menurut data Pusdatina tersisa 72 pasien positif corona yang masih dalam perawatan.

Keterangan perawatan pasien positif yaitu satu RSUD Undata, lima RSUD Anutapura, tiga RSUD Madani, dua RSUD Kolondale, tujuh RSUD Poso ( dua dirujuk di Anutapura, 1 RSU Logalo), tiga RSUD Banggai dan empat RSUD Mokopido Tolitoli (Rujukan Buol).

Kemudian, tujuh diisolasi di Fasilitas Pemerintahan Tolitoli, lima RSUD Mokoyuri Buol, 24 dirawat di Rusunawan Buol, lima RSUD Pratama Pandangan, satu diisolasi di Fasilitas Kesehatan Bangkep, satu diisolasi Mandiri Morowali, empat di Kabupaten Morowali serta satu diisolasi RS Bahtramas dan dua isolasi mandiri.

Berikutnya, data terkini pandemi virus corona dari Pusdatina Sulawesi Tengah 24 Mei 2020. Menunjukkan, terkonfirmasi positif sebanyak 120 orang.

Total keseluruhan terpapar virus corona se Sulawesi Tengah tembus 120 orang (diantaranya 46 orang sembuh dan empat meninggal).

Hingga saat ini, tercatat sudah sembilan kabupaten ada warganya terkonfirmasi positif virus corona. Diantaranya, 19 kasus dari Kota Palu, tiga dari Kabupaten Sigi, sepuluh dari Poso, 11 dari Tolitoli, empat dari Banggai, tujuh dari Morowali dan 13 dari Morowali Utara Sulteng.

Kemudian, kasus terkonfirmasi positif terbanyak dari Kabupaten Buol Sulteng dengan 52 kasus. Dan paling sedikit adalah satu kasus dari Banggai Kepulauan.

Baca Juga: Sembilan Pasien Covid-19 Sembuh, Asal Buol Sulawesi Tengah

Sementara itu, data situs resmi pemerintah covid19.go.id pada 24 Mei 2020, menunjukkan terdapat penambahan 526 orang terkonfirmasi positif corona. Sehingga totalnya mencapai 22271 kasus.

Sedangkan, catatan data memperlihatkan meninggal akibat wabah corona adalah 1372 orang, 15497 orang dalam perawatan dan 5402 orang dinyatakan sembuh.

Menurut grafik, 75 persen dari terkonfirmasi positif virus corona adalah dari kaum laki-laki, sedangkan 25 persen sisanya dari perempuan.

Sedangkan, grafik dari kelompok umur menunjukkan rentang umur 25-49 terbanyak terpapar virus corona dengan data 55 persen. Umur >55 sebanyak 18 persen, umur 50-54 sebanyak 8,5 persen.

Kemudian, gejala demam mendominasi data medis positif virus corona sebanyak 72 persen, gejala batuk 70 persen, riwayat demam 45,5 persen dan gejala sakit tenggorokan dan pilek sebanyak 15 hingga 18 persen.

Dari beberapa rekam medis, terlihat 90 persen kondisi penyerta pasien positif virus corona adalah dengan riwayat gangguan pernafasan lainnya.

Baca Juga: Sembuh, Satu Positif Corona Asal Mateng Sulawesi Barat

Kemudian, riwayat diabetes melitus sebanyak 19 persen, hipertensi 19 persen dan sakit jantung 4,8 persen.

Laporan: Muhammad Rafii

...

Artikel Terkait

wave

Sembilan Pasien Covid-19 Sembuh, Asal Buol Sulawesi Tengah

Update data gugus tugas penanganan virus corona Sulawesi Tengah, bertambah sembilan pasien sembuh dari covid-19.

Shalat Ied, Desa Sendana Parigi Moutong Ikuti Protokol Kesehatan

Warga Desa Sendana Parigi Moutong Sulawesi Tengah melaksanakan Shalat Ied mengikuti protokol kesehatan.

Satu Nakes RSUD Morowali Sulteng Positif Corona

Bertambah satu terkonfirmasi positif virus corona pasien OTG terdata sebagai tenaga kesehatan di RSUD Morowali Sulawesi Tengah.

Pasien OTG, Satu Tambahan Positif Corona Kota Palu

Penambahan satu kasus positif virus corona Kota Palu Sulawesi Tengah pada 23 Mei 2020 berasal dari kasus pasien Orang Tanpa Gelaja atau OTG yang sudah dirawat di Pondok Perawatan Asrama Haji.

Gubernur Sulawesi Tengah: Zona Bebas Positif Corona Bisa Gelar Shalat Ied

Gubernur Sulawesi Tengah mengatakan zona bebas dari positif virus corona, bisa menggelar Shalat Ied.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;