Dewan Pers Menggelar Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024

Ket Foto: Asep Setiawan Anggota Dewan Pers, dalam sosialisasi peliputan Pemilu dan Pilkada serentak Tahun 2024.
Ket Foto: Asep Setiawan Anggota Dewan Pers, dalam sosialisasi peliputan Pemilu dan Pilkada serentak Tahun 2024. Source: (Foto/gemasulawesi/Abdul main)

Palu, gemasulawesi - Pada hari ini Kamis, 26 September 2024, Dewan Pers menggelar workshop tentang peliputan Pemilu dan Pilkada di Provinsi Sulawesi Tengah.

Kegiatan tersebut berpusat pada salah satu hotel yang berada di kota palu.

Pada kegiatan workshop kali ini dihadiri langsung oleh anggota Dewan Pers, Asep setiawan selaku ketua komisi kemitraan dan infrastruktur organisasi, serta Nurjam sebagai pokja hubungan antar lembaga Dewan Pers.

Adapun yang menjadi peserta pada acara workshop adalah lembaga-lembaga dibawah naungan dewan pers, serta pimpinan-pimpinan media online, lembaga penyiaran radio dan televisi.

Baca Juga:
Dewan Pers Lakukan Verifikasi Faktual Media Online Sulawesi Today, AMSI Sulteng Jadi Saksi Pendamping

Dengan jumlah peserta yang hadir berdasarkan undangan dewan pers sebanyak 64 orang pimpinan media online dan lembaga penyiaran yang tersebar di Sulawesi Tengah.

Asep Setiawan saat membuka kegiatan workshop mengatakan, media harus berperan aktif untuk menyajikan informasi bagi masyarakat pada pesta demokrasi yang digelar secara serentak tahun 2024.

"Jadi kegiatan ini merupakan tempat kita untuk sering berbagi informasi untuk persiapan peliputan-peliputan pilkada serentak di tahun 2024," ungkapnya.

Kemudian Asep menyebutkan, tujuan kegiatan untuk memastikan media seluruh indonesia bekerja berdasarkan etik dan profesionalitas.

Baca Juga:
Dewan Pers Sebut Jurnalis Berperan Penting Cegah Paham Radikalisme

Ia juga menyebutkan, kegiatan seperti ini sudah terkonsolidasikan di 34 Provinsi yang tersebar di Indonesia.

"Semangat ini mari terus kita jaga serta mari kita jujung tinggi nilai-nilai profesionalitas dalam bekerja," tuturnya.

Selanjutnya kata dia, forum ini adalah bagian dari ruang untuk sharing dan berdiskusi dalam mempersiapan bahan-bahan untuk menjadi obyek liputan pada setiap tahapan pilkada.

"Sehingga menghasilkan liputan-liputan yang berkualitas pada setiap tahapan pilkada di Sulawesi Tengah," jelasnya.

Baca Juga:
Dewan Pers Desak Polisi Usut Kasus Tewasnya Wartawan Sulbar

Asep juga menjelaskan, karena pers adalah salah satu bagian dari pilar demokrasi yang mewujudkan kedaulatan rakyat maka penting untuk memperhatikan tugas pokok dan fungsinya.

"Karena dalam undang-undang, pers harus bertanggung jawab dengan demokrasi yang ada di negeri ini," jelasnya.

Ia berharap agar media massa jangan menimbulkan kegaduhan dalam perhelatan demokrasi yang akan digelar secara serentak nantinya.

"Harapan kami jangan ada lagi wartawan menjadi tim sukses, jika ada maka baiknya segera mundur dari redaksi," pungkasnya. (Abdul Main)

...

Artikel Terkait

wave

Mengejutkan! KPK Mendadak Geledah Rumah Mantan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak, Kasus Apa yang Diusut?

Rumah mantan Gubernur Kaltim mendadak digeledah KPK. Kasus apa yang sedang diusut? Simak penjelasan selengkapnya.

Heboh Penggerebekan WNA China di PIK yang Diduga Terlibat Jaringan Narkoba Internasional, Cek Faktanya

Cek fakta terkait penggerebekan WNA di PIK yang baru-baru ini viral di media sosial. Simak penjelasan lengkapnya.

Viral Tapir Raksasa Ini Nekat Masuk Lantai 2 Rumah Warga Hingga Gegerkan Sosmed, Netizen: Kirain Hewan Penampakan Seram

Hewan tapir nekat masuk ke dalam rumah dan ditemukan pada lantai kedua sehingga gegerkan masyarakat setempat yang heran serta kaget.

Ditanya Arah Dukungan di Pilkada Jakarta 2024, Anies Baswedan Blak-blakan Bilang dan Beri Saran Begini

Anies Baswedan menjelaskan arah dukungannya di momen Pilkada Jakarta 2024 nanti, selain itu Anies juga memberikan saran

Tanggapi Ulah Hacker Bocorkan Data Pribadi Presiden Jokowi, Kominfo Siap Ambil Langkah Tegas Ini

Hacker bocorkan data Presiden Jokowi dan pejabat tinggi lainnya, Kominfo dan Kemenkeu segera ambil langkah tegas.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;