Resep Pecel Madiun: Enak dan Bikin Nagih

<p>Ket Foto: Pecel Madiun</p>
Ket Foto: Pecel Madiun

Kupas tuntas, gemasulawesi – Salah satu hidangan khas Madiun yang tak asing di telinga para masyarakat adalah pecel Madiun. Sekarang pecel dapat dijumpai di berbagai kota di Indonesia. Sudah pernah membuatnya? Disini Anda akan menemukan resep pecel Madiun ternikmat dan bikin nagih.

Apa Sih Perbedaan Pecel Madiun Dari Pecel Lainnya?

Terdapat beberapa tahapan dalam proses pembuatan pecel Madiun. Diawali dengan pembuatan sambal kacang yang nikmat, dan kemudian merebus berbagai sayuran hingga layu.

Meskipun terlihat seperti kebanyakan pecel pada umumnya, namun hidangan ini memiliki ciri khas pada penyajiannya, yaitu dipincuk menggunakan daun pisang. Aroma harum dari daun pisang diyakini dapat menambah cita rasa dari hidangan pecel.

Resep pecel Madiun biasanya disajikan bersama lauk pauk seperti telur, lento, tempe goreng, tempe kering dan sebagainya. Selain itu, yang membuat berbeda, pecel Madiun juga lazim disajikan dengan lempeng atau  rempeyek.

Resep Pecel Madiun Yang Enak dan Bikin Nagih Lidah

Jika Bali memiliki Sambal Matah, maka Madiun memiliki Sambal Pecel Madiun. Rasanya tidak ada sambal pecel yang lebih terkenal dari Sambal Pecel Madiun. Ada yang setuju dengan statement itu? Pastinya pada setuju dong khususnya masyarakat Jawa Timur.

Baca: Resep Ayam Bakar Rumahan Lezat, Patut Dicoba

Seperti apa sih resep pecel Madiun yang enak? Lalu, gimana cara membuat Resep Sambal Pecel Madiun di rumah? Langsung saja tidak perlu menunggu lama-lama simak ulasan berikut ini:

Bahan Untuk Bumbu Pecel Madiun

Bahan pembuatan pecel Madiun tidak sebanyak yang Anda bayangkan. Dengan beberapa bahan ini, Anda akan mendapatkan rasa bumbu pecel yang nikmat abis tiada tanding. Yuk, simak bahan apa saja yang diperlukan di bawah ini:

  • 300 gr kacang tanah goreng yang sudah ditumbuk kasar
  • 5 siung bawang putih
  • 2 sdm minyak goreng
  • Garam
  • 4 cabai merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 3 sdt terasi
  • 20 lembar daun jeruk purut
  • 2 mata asam jawa yang telah dilarutkan dengan 2 sdm air
  • Air matang
  • Gula kelapa

Cara Membuat Pecel Madiun

Sudah pada penasaran kan tutorial membuat pecelnya? Silahkan diresapi, dipelajari, lalu dicoba di rumah masing- masing cara pembuatan pecel Madiun di bawah ini:

  1. Panaskan minyak, kemudian lalu tumis cabai rawit, cabai merah, bawang putih dan terasi hingga semua layu.
  2. Lanjutkan untuk menghaluskan bahan yang sudah ditumis dan tambahkan daun jeruk purut, gula kelapa dan garam.
  3. Masukkan kacang goreng dan tumpuk juga, lalu aduk hingga rata.
  4. Tambahkan air matang beserta air asam jawa, aduk hingga adonan terasa kental.
  5. Tuangkan bumbu kacang pecel yang sudah diseduh dengan air panas di atasnya aneka sayuran rebus yang tersedia.
  6. Taburi serundeng, daun kemangi dan biji lamtoro yang sudah menjadi ciri khas pecel Madiun.
  7. Pecel sudah siap untuk dihidangkan bersama nasi putih serta rempeyek untuk menambah kenikmatan.

Baca: Resep Ayam Goreng Kremesan yang Bikin Nagih

Bahan Pelengkap Pecel Madiun

Tidak lengkap rasanya jika bahan yang digunakan itu-itu saja. Berikut bahan pelengkap untuk menambah kenikmatan pecel khas Madiun:

  • Aneka sayuran rebus: kangkung, sawi, kubis, toge, kecambah, daun singkong, kembang turi, daun pepaya, dan kenikir.
  • Tempe kering
  • Serundeng
  • iji lamtoro
  • Rempeyek atau lempeng,
  • Daun kemangi
  • Lauk pauk: daging empal, tempe dan telur goreng.

Penutup

Setelah mengetahui resep di atas apakah Anda mulai tertarik untuk mencoba membuat pecel khas madiun? Resep pecel Madiun yang mudah sudah Anda dapatkan nih. Yakin tidak mau mencobanya? Pastikan semua bahan lengkap tanpa ada yang ketinggalan ya! (*/fan)

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

Baca: Daftar Restoran Halal di Bali, Harga Mulai Dari Rp12.000,- Saja!

...

Artikel Terkait

wave

Resep Getuk Magelang Yang Super Legit

Magelang menjadi kota yang sangat terkenal dengan getuk sebagai makanan khasnya. Untuk itu banyak sekali resep getuk Magelang.

Pilihan Resep Lodho Tulungagung Yang Nikmat

- Ayam memang sering dijadikan bahan olahan masakan, salah satunya resep lodho Tulungagung. Bumbu dari masakan khas Jawa Timuran.

Resep Ayam Rica-rica Manado, Sedap dan Pedas!

ada ayam, enaknya dimasak apa? Daripada bingung, coba saja resep ayam rica-rica manado dikenal akan cita rasanya yang gurih dan pedas.

Resep Sambal Lamongan Lezat dan Bikin Ketagihan

Biasanya sambal ini disantap dengan ayam goreng atau lele goreng. Nah karena banyak penggemarnya jadi banyak resep sambal lamongan.

Resep Ayam Goreng Kremesan yang Bikin Nagih

Sebagian besar warga Indonesia mengonsumsi ayam sebagai makanan sehari-hari. Kali ini kita akan membahas mengenai resep ayam goreng kremesan.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.


See All
; ;