Termasuk Seorang Anak, 4 Warga Palestina Dilaporkan Terluka dalam Serangan Pesawat Tak Berawak Penjajah Israel di Kamp Pengungsi Balata

Ket. Foto: 4 Orang Terluka dalam Serangan Pesawat Tak Berawak Penjajah Israel di Kamp Pengungsi Balata, Tepi Barat
Ket. Foto: 4 Orang Terluka dalam Serangan Pesawat Tak Berawak Penjajah Israel di Kamp Pengungsi Balata, Tepi Barat Source: (Foto/Instagram/@unrwa)

Internasional, gemasulawesi – Seorang anak dan seorang wanita dilaporkan termasuk di antara 4 orang yang terluka dalam serangan pesawat tak berawak penjajah Israel yang menewaskan 2 pemuda Palestina.

Serangan tersebut terjadi pada dini hari ini, tanggal 15 Agustus 2024, di Kamp Pengungsi Balata.

Kantor Berita Wafa mengabarkan 4 orang lainnya ditembak dan terluka selama serangan militer penjajah Israel di kamp itu, yang terletak di sebelah timur Nablus, Tepi Barat.

Baca Juga:
Serang Penduduk Setempat, Kelompok Pemukim Yahudi Mencuri Lebih dari 200 Domba dari Warga Palestina di Tepi Barat

2 orang yang meninggal dalam serangan pesawat tak berawak tersebut bernama Wael Mish dan Ahmed al-Sheikh Khalil.

Keduanya merupakan warga kamp pengungsi.

“Pasukan penjajah Israel menahan kru ambulans saat mereka mengangkut yang terluka dari Balata ke rumah sakit untuk perawatan medis,” kata Masyarakat Bulan Sabit Merah Palestina kepada Wafa.

Baca Juga:
Setelah Penilaian Baru, Militer Penjajah Israel Memperluas Zona Militer Tertutup di Sekitar Gaza

Selain itu, Wafa juga melaporkan pasukan khusus penjajah Israel menculik 2 pemuda Palestina dari Tulkarem, Tepi Barat, saat fajar hari ini, tanggal 15 Agustus 2024.

Mengutip sumber lokal, badan tersebut mengidentifikasi kedua pria itu sebagai Nadim Abu al-Rab dan Abdul Badir.

Dikatakan pasukan khusus penjajah Israel menyusup ke Tulkarem dengan kendaraan berpelat nomor Palestina dan menyamar dengan memakai pakaian sipil.

Baca Juga:
Datang Membawa Ternak, Pemukim Penjajah Israel Mendirikan Tenda di Lahan Pertanian Palestina di Lembah Yordan Utara

Di sisi lain, dikabarkan pasukan penjajah Israel telah melancarkan serangan artileri di lingkungan Sabra di utara Kota Gaza dan sebuah rumah di daerah Maen di kota selatan Khan Younis.

Sementara itu, militer penjajah Israel menyampaikan angkatan udaranya menyerang dan juga melenyapkan 2 pejuang Palestina selama operasi di wilayah Nablus.

Pembunuhan tersebut terjadi saat tentara penjajah Israel dan pasukan khusus mengawal dan mengamankan pintu masuk jamaah ke Makam Yusuf di Nablus malam tanggal 14 Agustus 2024.

Baca Juga:
Diperkirakan Akan Bertemu Vladimir Putin, Presiden Palestina Dilaporkan Mengunjungi Moskow Rusia pada Hari Senin

Dilaporkan bentrokan dan korban jiwa di Nablus saat pasukan penjajah Israel menyerbu daerah itu ketika mengawal pengunjung Yahudi ke tempat makam suci Makam Yusuf, yang terletak di Desa Balata. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Jatuhkan Selebaran, Penjajah Israel Hentikan Penjualan Rokok di Jalur Gaza Sebagai Insentif untuk Informasi

Penjualan rokok di Jalur Gaza, Palestina, dilaporkan dihentikan oleh penjajah Israel sebagai insentif untuk informasi.

Keluarganya Mengambil Jalan yang Salah Menuju Pemukiman, Pemukim Penjajah Israel Todongkan Senjata ke Kepala Seorang Gadis Palestina Berusia 3 Tahun

Seorang gadis Palestina berusia 3 tahun dilaporkan ditodongkan senjata ke kepalanya oleh pemukim penjajah Israel.

Terjadi Saat Orang-Orang sedang Melaksanakan Salat Subuh, Lebih dari 100 Warga Palestina Tewas dalam Serangan Penjajah Israel terhadap Sebuah Sekolah

Dalam serangan yang dilakukan penjajah Israel terhadap sebuah sekolah subuh tadi, lebih dari 100 warga Palestina dikabarkan meninggal.

Serbu Kota Dura Saat Fajar, Tentara Penjajah Israel Dikabarkan Meledakkan Rumah Warga Palestina yang Terbunuh di Tepi Barat

Rumah mendiang Moamen Fayez al-Masalma yang terletak di Tepi barat dilaporkan diledakkan oleh tentara penjajah Israel.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;