gemasulawesi.com – Berita Terkini Indonesia Hari Ini
Berita Terupdate dan Terkini Indonesia, Sulawesi Tengah, Palu, Poso, Parigi Moutong
Suzuki Dominan, Joan Mir Juara MotoGP Eropa 2020
Berita olahraga, gemasulawesi– Duo pembalap Suzuki dominan pada balapan di sirkuit Ricardo Tormo, Joan Mir juara MotoGP Eropa 2020.
Pada balapan yang disiarkan secara langsung Trans 7, Minggu 8 November 2020, duo pembalap Suzuki Alex Rins dan Joan Mir sudah mendominasi balapan di 24 Lap terakhir.
Berbeda dengan pembalap Petronas Yamaha Quartararo yang mengalami nasib sial harus terjatuh pada lap awal balapan. Namun, masih bisa melanjutkan balapan dan tercecer di posisi terakhir.
Otomatis, terjatuhnya Fabio Quartararo semakin membuka jarak poin dengan Joan Mir untuk memperebutkan titel juara MotoGP 2020.
Baca juga: Quartararo: ‘Habis-Habisan' di MotoGP Europe 2020
Nasib sial juga dialami pembalap legenda Valentino Rossi. The Doctor terpaksa harus berhenti dari balapan di sirkuit Ricardo Tormo karena motornya mengalami masalah teknis.
Dibelakang duo pembalap Suzuki ini adalah pembalap KTM Pol Espargaro.
Balapan berlanjut tersisa 15 lap lagi, Pol Espargaro tertinggal 0,5 detik dari grup pimpinan balapan. Namun, ia tetap berusaha berada dekat dengan pembalap kedua Joan Mir.
Kemudian, di 12 lap tersisa Takaki Nakagami pembalap Idemitsu Honda berhasil mengambil posisi keempat dari pembalap Miguel Olivera.
Baca juga: Bertambah Enam Sembuh, Positif Covid-19 Buol Sulteng Sisa 10 Orang
11 Lap tersisa, pada tikungan ke 11 Joan Mir berhasil mengambil alih posisi pertama dari Alex Rins.
Laju Joan Mir semakin tidak terkejar dari pembalap kedua Alex Rins. Keduanya hingga membuka jarak 0,89 detik di enam lap tersisa.
Balapan di sirkuit Ricardo Tormo kembali memakan korban. Kali ini pembalap Repsol Honda Alex Marquez harus terjatuh ketika berduel dengan pembalap Ducati Andrea Dovisiozo di empat lap tersisa.
Selanjutnya, di tiga lap tersisa, Joan Mir Kembali memperlebar jarak hingga 1,25 detik meninggalkan Alex Rins diposisi kedua.
Baca juga: Parigi Moutong Akan Miliki Sirkuit Balap Motor
Akhirnya, tim Suzuki berhasil mempertahankan posisi pertama dan kedua hingga menyentuh garis finis.
Hasil juara pertama dan kedua MotoGP ini adalah pertama kali sejak balapan MotoGP German GP tahun 1982.
Dari hasil ini, Joan Mir berhasil mengumpulkan 162 poin selisih 37 poin dengan posisi kedua Alex Rins dengan poin 125.
Baca juga: Rossi Nyaris Terhantam Motor di MotoGP Austria
Sedangkan pembalap Petronas Yamaha Fabio Quartararo, saat ini berada di posisi klasemen ketiga MotoGP 2020.
Tersisa dua balapan lagi untuk MotoGP 2020, perburuan titel juara semakin menarik.
Baca juga: Andrea Dovizioso Ungguli Duo Spaniard Pada FP1 Motogp Ceko
Laporan: Muhammad Rafii